Page 17 - PJOK Kelas 11 SMA-MA-SMK-MAK. Bab 10. portalmateripelajaran.blogspot.co.id
P. 17

Pertandingan bola basket dipimpin oleh dua orang wasit. Kedua
                     wasit umumnya memakai baju abu serta memakai celana panjang
                     warna gelap, sepatu karet, dilengkapi dengan peluit, dan stopwatch/
                     jam tangan.



                    Rangkuman


            1.  Peraturan-peraturan dalam sepak bola harus dipahami agar fair play dapat
                 dicapai.
            2.  Selain di lapangan yang sebenarnya, bola voli dapat dilakukan di lapangan
                 yang lebih kecil untuk mengasah kemampuan seseorang.
            3.  Pertahanan dan penyerangan dalam setiap permainan olahraga perlu
                 dipahami dan diterapkan oleh setiap pemain untuk mencapai hasil yang
                 maksimal.

                    ReÀ eksi


            •    Saat menonton permainan olahraga di televisi, dapatkah Anda mengenal
                 pola pertahanan dan penyerangan apa yang diterapkan kedua tim?
            •    Apakah pertandingan yang Anda tonton sudah memenuhi nilai-nilai
                 olahraga yang kita bahas?


                    Nilai-nilai Olahraga


              Setelah mempelajari pelajaran ini, nilai-nilai olahraga seperti apa yang
              Anda dapatkan? Apakah terdapat nilai-nilai disiplin dan kerja sama.



                    Uji Kompetensi


            A. Aspek Kognitif
                 Pilihlah jawaban yang paling tepat!

                 1.  Berikut merupakan pelanggaran yang menyebabkan tendangan bebas
                     langsung, kecuali ....
                     a.  menyepak atau mencoba menyepak lawan
                     b.  melempar lawan dengan bola secara sengaja
                     c. mendorong lawan
                     d.  menyerang lawan secara kasar
                     e.  memegang bola selama 10 detik

              172    Bab 10  Permainan Olahraga  Bola Besar (Lanjutan)
   12   13   14   15   16   17   18   19