Page 20 - FLIPBOOK SISTEM SARAF MANUSIA KELAS XI SMA
P. 20

D.





                    Sistem saraf manusia tersusun atas sistem yang sangat kompleks dan saling berhubungan satu
            sama lain. Sistem saraf manusia terbagi menjadi dua bagian besar yaitu sistem saraf pusat dan sistem

            saraf tepi.






                    Sistem saraf pusat terdiri atas otak (serebral) dan sumsum tulang belakang (medula spinalis).
            Sistem saraf pusat dilindungi oleh lapisan pelindung yang disebut dengan selaput meninges. Selaput

            meninges terdiri atas tiga lapisan, yaitu dura mater (lapisan terluar yang tebal dan kuat serta melekat

            pada tengkorak), arachnoid (lapisan tengah yang mengandung sedikit pembuluh darah), dan pia mater
            (lapisan  terdalam  yang  halus  dan  tipis  serta  mengandung  banyak  pembuluh  darah).  Antara  lapisan

            arachnoid  dengan  piameter  terdapat  ruang  subarachnoid  berisi  cairan  serebrospinal  yang  berfungsi
            sebagai pelindung gesekan antara otak dengan tengkorak dan sumsum tulang belakang dengan ruas-ruas

            tulang belakang.

                                                 Kulit                 Pembuluh Darah
                                                                                       Tulang










                                Dura mater
                                                                                 Araknoid mater



                                           Pia mater                                 Korteks Serebral



                                 Gambar 6. Selaput Meninges dengan Tiga Lapisan (Duramater, Arachnoid dan Piamater)
                                         (Sumber: Gray’s Anatomy pada Human Biology, Willy Cushwa, 2015)
   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25