Page 9 - materi ajar with cover
P. 9
Di sekolah terdapat data jumlah siswa kelas I sampai
kelas VI. Data tersebut dipajang dalam bentuk tabel.
Bagaimana caranya agar data tersebut bisa dirubah
dalam bentuk diagram?
Data yang telah dikumpulkan, baik data deskrit maupun data kontinu
untuk keperluan atau analisis selanjutya data tersebut harus diatur, disusun dan
disajikan dalam bentuk yang jelas ataupun menarik. Penyajian data untuk siswa
dapat kita mulai dari hal- hal yang sederhana dan dekat dengan siswa. Siswa
dapat kita minta untuk mendata banyak siswa laki-laki dan perempuan di suatu
kelas tertentu. Ada dua cara penyajian data yang sering digunakan, yaitu berupa
tabel (daftar) dan dengan grafik (diagram).
1) Penyajian Data Dalam Tabel
Berikut ini contoh dan cara menyajikan data dalam tabel statistik. Tabel
daftar statistik yang banyak dikenal adalah:
a) Tabel Daftar Baris Kolom
Merupakan penyajian data dalam bentuk tabel dengan susunan baris dan
kolom yang saling berhubungan. Misalkan kita meminta siswa untuk
menanyakan dan mendata banyak siswa laki-laki dan perempuan kelas I, II,
III, IV, V, VI SD Karanganyar pada wali kelas masing-masing. Data yang
siswa peroleh dapat disajikan dalam tabel daftar baris dan kolom. Berikut
adalah contoh tabel daftar baris kolom:
Tabel 1 Contoh Tabel Daftar Baris Kolom
Jumlah Siswa SD No.3 Mengwi Tahun Pelajaran 2021/2022
Semester Ganjil Semester Genap
Kelas
Laki-Laki Perempuan Laki-Laki Perempuan
I 21 19 21 21
II 18 17 20 17
III 23 21 22 21
IV 16 20 17 20
V 18 18 19 20
VI 19 21 19 21
JUMLAH 115 116 118 120
b) Tabel Daftar Kontingensi
Merupakan tabel yang dapat digunakan untuk mengukur hubungan
(asosiasi) dua variabel kategorik. Tabel kontingensi merangkum frekuensi pada
setiap kategori variabel. Data yang terdiri atas dua variabel dimana setiap
variabel terdiri atas m katagori dan variabel yang lain terdiri dari n katagori.
Dapat dibuat daftar kontingensi berukuran m × n dimana m menyatakan baris
dan n menyatakan kolom. Untuk membuat tabel daftar kontingensi, kita
MODUL 2 KB 3 STATISTIKA DAN PELUANG 9