Page 5 - e-Book Sejarah Ilmu Tajwid
P. 5

E-BOOK SEJARAH ISLAM










               Orang yang pertama kali menghimpun  ilmu ini dalam bentuk kitab adalah Al-Imam

               al-‘Adhim Abu ‘Ubaid al-Qasim  bin Salam pada abad ke-3 Hijriyah didalam kitabnya
               “Kitabul Qiraa-at/ تاءارقلا باتك”.



               Sebagian  ada  yang  mengatakan  bahwa  orang  yang  pertama  mengarang  dan

               menghimpun  ilmu-ilmu  qira-at adalah Hafsh bin Umar Ad-Duriy.



               Adapun  pada abad  ke-4  Hijriyah,  masyhur  seorang  imam  bernama  Al-Hafidz  Abu
               Bakar bin Mujahid Al-Baghdadiy, ia merupakan  orang yang pertama kali  mengarang

               kitab mengenai  bacaan 7 qira’at yang masyhur  (Kitab al-Sab’ah).  Ia wafat pada tahun

               324 H.



               Memasuki  abad ke-5 Hijriyah,  masyhur  nama Al-Hafidz Al-Imam Abu ‘Amr Ustman
               bin Sa’id Ad-Dani, pengarang kitab Al-Taysir  (ريسيتلا) yang berisi tentang qira-at Sab’ah

               dan menjadi sandaran pada ahli Qurra’.



               Ia juga  memiliki  banyak karangan  dalam bidang seni  qiraat  dan lainnya.  Dimasa  ini

               juga  masyhur,  seorang  ulama  bernama  Al-Imam  Makki  bin  Abi Thalib  Al-Qaisi  Al-
               Qairawani,  ia  mengarang  bermacam-macam  kitab  tentang qira’at  dan ilmu-ilmu  Al-

               Qur’an.



               Pada  abad ke-6  Hijriyah,  tampil  seorang  ulama  yang  menjadi  rujukan  tokoh-tokoh

               ulama  yang  sezaman  dengannya  maupun  datang  setelahnya,  dengan  karangannya

               bernama “Hirzul Amani wa Wajhut Tahani” atau terkenal dengan “Matan Syathibiyah”,
               berisi 1173 bait tentang qira-at sab’ah.



               Ia adalah Abul  Qasim  bin  Fairah  bin  Khalaf  bin  Ahmad Ar-Ru’aini  Al-Syathibi  al-

               Andalusi, wafat pada tahun 590 H.





                                                                               Oleh Taufikur Rochman          5
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10