Page 81 - E- MODUL BIOLOGI BERBASIS SOCIO SCIENTIFIK ISSUE KELAS XI
P. 81

Serebrum berwarna abu-abu pada bagian luar (korteks) karena mengandung

                     banyak  badan  sel  saraf  yang  disebut  substansi  grissea.  Bagian  dalam

                     (medula)  serebrum berwarna putih karena mengandung banyak  dendrit  dan

                     akson,  disebut  substansi  alba.  Serebrum  terdiri  atas  beberapa  lobus.
                     Lakukanlah  eksperimen  berikut  agar  lebih  jelas.  Celah  di  antara  bagian  dahi

                     dengan bagian ubun-ubun pada serebrum disebut fisura  rolando. Lobus dahi

                     dan lobus pelipis dipisah- kan oleh celah atau fisura silvius.

               2)    Otak Tengah (Mesensefalon)

                     Otak tengah terletak di depan otak kecil (serebelum) dan jembatan Varol. Otak

                     tengah  berperan dalam refleks mata dan kontraksi otot  yang terus menerus.

               3)    Otak Depan (Diensefalon)













                                 Sumber: pelajaran.co.id

                                    Gambar 3.6 Bagian otak depan (Diensefalon)

                     Otak depan terdiri atas dua lobus, yaitu:

                       Thalamus,  berfungsi  menerima  semua  rangsang  yang  berasal  dari
                         reseptor (kecuali bau) ke area sensorik serebrum, serta melakukan persepsi

                         rasa sakit dan rasa menyenangkan.

                       Hipothalamus,  merupakan  pusat  koordinasi sistem  saraf  tepi  (otonom).

                         Hipotalamus  berfungsi  mengatur  suhu  tubuh  pada  organisme

                         homoiotermal. Akibatnya, suhu tubuh relatif tetap, tidak terpengaruh oleh
                         suhu  lingkungan.  Hipothalamus  berfungsi  mengatur  rasa  lapar  sehingga

                         manusia melakukan kegiatan makan. Hipothalamus mengatur emosi, kadar

                         air  dalam  tubuh,  kegiatan produksi, tekanan darah, dan kadar gula  dalam

                         darah.



                                                                                      Sistem Koordinasi | 69
   76   77   78   79   80   81   82   83   84   85   86