Page 64 - E- Modul Dasar Listrik dan Elektronika
P. 64

E-Modul Dasar Listrik dan Elektronika





                           mencampurkan/impurity atom lain diharapkan dapat meningkatkan hantaran listrik

                           yang  lebih  tinggi/baik  dari  pada  semikonduktor  instrinsik.  Dopant  adalah  atom
                                                                                8
                                                                        6
                           pengotor, atom dopant : atom murni = 1 : 10  s/d. 10 . Atom-atom dopant pada
                           semikonduktor  tipe-N  adalah  atom-atom  pentavalent,  seperti  P  (pospor),  As

                           (arsen),  Sb  (Antimon),  sebagai  pembawa  muatan  elektron  dan  dinamakan  atom
                           donor,  sedangkan  pada  semikonduktor  time-P  trivalent,  seperti  B  (boron),  Ga

                           (gallium),  In  (indium),  sebagai  pembawa  muatan  hole  dan  dinamakan  atom
                           akseptor.


                           a.  Semikonduktor Tipe-N

                                      Semikonduktor   tipe N termasuk dalam semikonduktor ekstrinsik (tak

                            murni).Semikonduktor  ekstrinsik adalah     semikonduktor    instrinsik   yang
                            mendapat    pengotoran    (doping)    atom-   atom       asing.    Konsentrasi

                                  pengotoran     inisangat kecil, dengan perbandingan atom pengotor (asing)
                               dengan atom asli berkisar antara  1 : 1 juta sampai dengan 1 : 100 juta. Tujuan

                            ini   adalah   agar   bahan  kaya  akan   satu   jenis    pembawa  muatan    saja
                             (Elektron  bebas  saja  atau  hole  saja)  dan  untuk memperbesar daya

                            hantar listrik.

                                Semikonduktor tipe N ialah semikonduktor ekstrinsik, yang diperoleh dari
                            semikonduktor  intrinsik  yang  dikotori  dengan  atom  asing  yang  bervalensi  5

                            seperti  As,  Pb,  P.  Karena  perbandingan  atom  pengotor    dengan    atom    asli

                            sangat  kecil, maka setiap atom pengotor (asing)  dikelilingi   oleh   atom-atom
                            asli. Elektron valensi  yang ke 5 dari atom pengotor tidak terikat dalam ikatan

                            kovalen  sehingga  menjadi  elektron  bebas.  Dengan  demikian  pada  bahan  ini
                            jumlah  elektron  bebas  akan  meningkat  sesuai  jumlah  atom    pengotornya

                            sehingga  elektron  bebas  menjadi  pembawa  muatan  mayoritas  dan  hole  (yang
                            terbentuk akibat suhu) menjadi pembawa muatan minoritas.

                                Karena  pembawa  muatan  mayoritasnya  adalah  elektron  bebas,  sedang

                            elektron  bebas  bermuatan  negatif,  maka  semikonduktor  yang  terbentuk  diberi
                            nama semi konduktor tipe N. Dalam hal ini N kependekan dari kata Negatif,



                                                                                                    Page 44
   59   60   61   62   63   64   65   66   67   68   69