Page 64 - Media Digital Flip Book Dolanan Lokal
P. 64

16. DOLANAN LOKAL JAMURAN






























                                    Gambar B.16. Ilustrasi Dolanan Lokal Jamuran



                       Menurut  (Dinas  Kebudayaan,  2014),  dolanan  lokal  JAMURAN  merupakan


               permainan  tradisional  yang  berasal  dari  Jawa  Timur.  Jamuran  dikreasikan  oleh

               seorang  ahli  pendidik  yang  berjiwa  demokratis  yaitu Sunan  Giri  (salah  satu  Wali

               Songo). Beliau mendidik dengan jalan membuat melalui bermacam-macam permainan,

               salah satunya Jamuran. Permainan ini umumnya dimainkan oleh anak-anak di daerah

               perdesaan.  ketika itu listrik belum menjamah kehidupan masyarakat desa, Jamuran

               biasa  dimainkan  oleh  anak-anak  yang  berjumlah  4-12  orang.  Jamuran  biasanya

               diadakan di waktu sore dan malam saat bulan purnama. Anak-anak yang ikut bermain

               pada umumnya berumur antara 6 sampai 13 tahun. Bermain jamuran bisa dimainkan

               oleh  siapa  saja  baik  anak  lelaki  maupun  anak  perempuan.  Bermain  jamuran  tidak


               membutuhkan  perkakas  warna-warni,  hanya  membutuhkan  tanah  lapang  yang  agak

               luas.Umumnya di halaman rumah.



                                                                                                          60
   59   60   61   62   63   64   65   66   67   68   69