Page 12 - LEMBAGA JASA KEUANGAN DALAM PEREKONOMIAN INDONESIA
P. 12

Produk Bank konvensional


                    1. Produk Kredit Pasif (menghimpun dana dari masyarakat)
                       a) Tabungan
                           Tabungan adalah simpanan masyarakat yang dapat diambil sewaktu-
                           waktu oleh nasabah, apalagi menggunakan ATM (Automatic Teller
                           Machine) penarikan dapat dilakukan kapan saja.
                       b) Giro
                           Giro yaitu tabungan yang penarikannya dapat dilakukan kapan saja,
                           namun hanya dapat dicairkan mengunakan cek atau bilyet giro. Giro
                           dapat dipergunakan untuk alat pembayaran
                       c) Deposito Berjangka (Time Deposit)
                           Deposito     berjangka     yaitu   simpanan      nasabah      di  bank     yang
                           penarikannya tidak setiap saat, namun selama satu periode yang
                           ditentukan, misalnya satu bulan, tiga bulan, enam bulan, satu tahun,
                           dua tahun dan sebagainya. Deposito memiliki tingkat bunga yang
                           lebih tinggi dari tabungan.
                       d) Sertifikat Deposito
                           Sertifikat deposito yaitu salah satu bentuk deposito berjangka yang
                           surat buktinya dapat diperjualbelikan.
                       e) Deposits On Call
                           Deposits On Call adalah simpanan yang tetap di bank, simpanan
                           tersebut dapat diambil setelah ada pemberitahuan terlebih dahulu
                           oleh pihak penabung kepada bank
                    2. Produk Kredit Aktif (menyalurkan atau memberi dana kepada masyarakat)
                       a) Rekening Koran (R/K)

                           Rekening koran merupakan kredit yang dapat dicairkan sesuai
                           kebutuhan saat itu. Jaminan kredit rekening koran adalah kekayaan
                           perusahaan atau surat-surat berharga.
                       b) Kredit Akseptasi
                           Kredit Akseptasi merupakan pinjaman yang diberikan bank kepada

                           nasabah dengan cara mengeluarkan wesel.
                       c) Letter of Credit (L/C)
                           Letter of credit merupakan pinjaman yang diberikan kepada nasabah
                           untuk membantu proses pembayaran barang-barang yang diimpor
                           dari luar negeri. Seseorang dapat melakukan impor barang dan
                           pembayarannya dilakukan sementara oleh bank, setelah importir
                           mendapatkan hasil barulah ia membayar kepada bank











                                                               7
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17