Page 58 - C:\Users\HP\Documents\Flip PDF Professional\Modul SMP VII Kimia Klasifikasi Zat dan Karakteristiknya\
P. 58
B. Larutan Basa
Saat mandi pernahkan sabun yang kita gunakan, atau shampoo
yang kita pakai masuk kedalam mulut? Bagaimana rasanya?
rasanya pahit bukan? Pahit yang ditimbulkan oleh sabun dan
shampoo tersebut merupakan salah satu ciri dari larutan basa.
Apakah larutan basa itu?
Basa adalah zat(senyawa) yang dapat beraksi dengan
asam, menghasilkan senyawa yang disebut garam. Basa adalah zat-zat yang dapat
menetralkan asam. Secara kimia, asam dan basa saling berlawanan. Basa yang larut dalam air
disebut alkali. Jika zat asam menghasilkan ion hidrogen (H+) yang bermuatan positif, maka
dalam hal ini basa mempunyai arti sebagai berikut. Basa adalah zat yang jika di
larutkan dalam air akan menghasilkan ion hidroksida(OH-) Berdasarkan pengertian basa di
atas, maka ketika suatu senyawa basa di larutkan ke dalam air, maka akan terbentuk ion
hidroksida (OH-) dan ion positif menurut reaksi sebagai berikut. Ion hidroksida (OH-)
terbentuk karena senyawa hidroksida (OH) mengikat satu elektron saat dimasukkan ke dalam
air. Contoh reaksi basa dalam larutan amonia yang dilarutkan di dalam air, zat ini akan
menghasilkan ion hidroksida
Gambar 5. (Bila amonia dilarutkan dalam air, akan mengalami ionisasi
menghasilkan ion amonium dan ion hidroksida)
Sifat basa pada umumnya ditunjukkan dari rasa yang pahit dan licin. Contohnya adalah
sabun. Basa yang dapat larut dalam air disebut alkali. Beberapa hewan tertentu juga
menghasilakn basa untuk mempertahankan diri dari serangan hewan lain misalnya, sengatan
tawon.
Ciri-ciri umum larutan basa yaitu :
1. Rasanya pahit 4. Dapat membirukan kertas lakmus merah
2. Bersifat licin 5. Larutan dalam air dapat mengantarkan listrik
3. PH > 7 6. Jika mengenai kulit, maka kulit akan melepuh (kaustik)
54
Modul IPA SMP / MTS Kelas VII Klasifikasi Zat dan Peubahnya