Page 3 - MODUL 3
P. 3
Ringkasan Materi
A. Keunggulan dan Keterbatasan Antarruang serta Peran Pelaku
Ekonomi dalam Suatu Perekonomian
Setiap hari manusia melakukan berbagai aktivitas untuk memenuhi semua kebutuhan hidupnya. Supaya
dapat memenuhi kebutuhannya, manusia melakukan kegiatan ekonomi. Kegiatan ekonomi yang dilakukan
manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya meliputi kegiatan produksi, kegiatan konsumsi, dan kegiatan
distribusi. Guna upaya pemenuhan kebutuhan, terdapat pihak-pihak yang berperan dalam kegiatan ekonomi
yang biasa disebut pelaku ekonomi. Siapa saja yang termasuk para pelaku atau subjek ekonomi itu? Pertama,
yang menjadi subjek ekonomi adalah manusia itu sendiri. Kedua, yaitu badanbadan (lembaga) yang terlibat
dalam kegiatan perekonomian, seperti perusahaan-perusahaan, organisasi masyarakat, lembaga konsumen,
pemerintah, koperasi, dan sebagainya. Jadi, yang dimaksud pelaku ekonomi adalah siapa saja yang terlibat
dalam kegiatan perekonomian (kegiatan produksi, konsumsi, dan distribusi) baik perorangan, kelompok atau
masyarakat, serta bentuk lembaga.
1. Keunggulan dan Keterbatasan Antarruang dalam Permintaan, Penawaran, dan Teknologi
Di dalam sebuah kehidupan di dunia tidak terlepas dari kegiatan ekonomi yang di dalamnya terdapat
permintaan dan penawaran serta teknologi untuk memenuhi kebutuhan masing-masing.
a. Permintaan
Permintaan adalah keinginan konsumen membeli suatu barang pada berbagai tingkat harga
selama periode waktu tertentu, yang disertai dengan kesediaan dan kemampuan membeli barang
tersebut. Hukum permintaan berbunyi: " apabila harga naik maka jumlah barang yang diminta
akan mengalami penurunan, dan apabila harga turun maka jumlah barang yang diminta akan
mengalami kenaikan ". Supaya hukum permintaan berlaku, maka asumsinya adalah sebagai
berikut.
1) Pendapatan tetap.
2) Tidak ada barang pengganti dan pelengkap.
3) Selera tetap.
4) Kebutuhan tetap.
5) Benda tersebut bukan benda prestise.
6) Tidak ada perubahan harga.
Hukum permintaan dilatari belakangi oleh kenyataan bahwa orang harus memenuhi
kebutuhannya sebatas anggaran atau pendapatan tertentu. Muncul masalah disini mengapa
manusia harus memenuhi berbagai kebutuhan, sementara anggaran yang dimilikinya terbatas?
Alasannya, setiap benda pemenuhan kebutuhan mempunyai kegunaan (utilitas) masing-masing
sehingga orang akan berupaya memenuhi kebutuhan dengan menyamakan pertambahan
kegunaan (utilitas marginal) benda pemuas kebutuhan yang dikonsumsinya. Adapun faktor yang
memengaruhi permintaan sebagai berikut.
1) Harga barang itu sendiri.
2) Harga barang substitusi.
3) Tingkat pendapatan.
4) Ekspektasi/perkiraan harga / pendapatan
b. Penawaran
Penawaran atau yang sering disebut supply adalah kuantitas barang dan jasa yang tersedia
dan dapat ditawarkan oleh produsen kepada konsumen pada setiap tingkat harga selama periode
waktu tertentu. Pengertian ini berlaku dengan menganggap hal-hal lain selain harga tetap konstan
(ceteris paribus). Pada hukum penawaran, harga memainkan peran penting dalam memengaruhi
kuantitas yang ditawarkan. Makin tinggi harga semakin tinggi pula kuantitas barang dan jasa yang
ditawarkan. Sebaliknya, makin rendah harga suatu barang dan jasa, makin rendah pula kuantitas
barang dan jasa tersebut yang ditawarkan. Semua itu seperti yang sudah dijelaskan pada bunyi
hukum penawaran yaitu “Apabila harga suatu barang dan jasa naik, kuantitas barang dan jasa yang
ditawarkan
Modul Ilmu Pengetahuan Sosial VIII SMP/MTs Semester Genap (Kurikulum 2013) 3