Page 12 - HAMPIR FIX
P. 12
Modul IPA Berorientasi Keterampilan Proses Sains
1. Unsur
Unsur merupakan zat tunggal yang tidak dapat dibagi lagi menajdi zat yang lebih
sederhana dengan proses kimia biasa. Unsur akan tetap mempertahankan karakteristik
asli dari unsur tersebut. Bagian terkencil dari unsur adlaha atom.para ahli kimia
menggunakan symbol atau lambang untuk menunjukkan perbedaan antara unsur kimia
yang satu dengan yang lainnya. Simbol unsur dibuat untuk mempermudah dalam
penulisan nama unsur, yaitu dengan cara menyingkatnya. Simbol unsur yang saat ini
digunakan secara internasional adalah symbol unsur yang diusulkan oleh Jons Jacob
Berzeliu, seorang ahli kimia dari Swedia. Ia mengusulkan penulisan lambang unsur,
yaitu berupa huruf untuk masing-masing unsur. Aturan penulisan lambang unsur
menurut Berzelius dapat dijelaskan sebagai berikut :
a. Menggunakan nama usnur dalam bahasa Latin.
b. Lambang unsur diambil dari huruf pertama nama unsur tersebut dan ditulis dengan
huruf capital.
c. Jika ada unsur-unsur yang memiliki huruf pertama dari namanya sama, maka
lambang dari salah satu unsur ditambah lagi satu huruf yang ditulis dengan huruf
kecil.
Unsur-unsur yang telah ditemukan oleh para ilmuwan selanjutnya disusun dalam sistem
periodik unsur, seperti ditunjukkan pada gambar dibawah ini.
Sumber : https://www.detik.com
KLASIFIKASI MATERI DAN PERUBAHANNYA KELAS VII SMP/MTs
2