Page 90 - Ebook Fisika X_Rahimatul Utia
P. 90

Ebook Fisika SMA/MA Kelas X Semester Genap
                  Usaha dan Energi




                        UJI KOMPETENSI SUB BAB 2.1


                      Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan jelas dan benar !


                                                                                                   2
                      1. Sebuah  meja  massanya  10  kg  didorong  dengan  percepatan  2  m/s .
                         Hitunglah usaha yang dilakukan agar meja berpindah sejauh 3 m.


                      2. Ali memindahkan sebuah benda di atas lantai yang licin dengan gaya 25 N

                         sehingga  benda  berpindah  sejauh  10  m.  Tentukan  usaha  yang  dilakukan
                                                                        0
                         jika gaya yang diberikan membentuk sudut  60 .


                      3. Sebuah benda bermassa 24 kg terletak pada bidang miring dengan sudut

                                                                                               2
                            0
                         30   terhadap  bidang  horizontal.  Jika  percepatan  gravitasi  10  m/s   dan
                         benda  berpindah  sejauh  4  m  ke  bawah  bidang  miring,  hitunglah  usaha

                         yang dilakukan oleh gaya berat.


                      4. Sebuah  balok  yang  memiliki  massa  5  kg  mula-mula  diam  di  kaki  sebuah

                         bidang miring yang memiliki kemiringan terhadap arah horizontal α = 370.
                         Koefisien gesek kinetik balok dengan bidang miring μk = 0,25. Pada balok

                         bekerja gaya F dengan arah ke atas sejajar bidang sebesar 60 N, sehingga

                         balok  bergeser  ke  atas  sepanjang  bidang  datar  dan  sampai  ke  puncak

                         bidang.  Jika  ketinggian  bidang  miring  adalah  3m.  Hitunglah  usaha  total

                         yang bekerja pada balok.


                      5. Sebuah kotak mengalami gaya F yang arahnya sejajar sumbu x. Gaya yang

                         bekerja ini merupakan fungsi perpindahan yang digambarkan pada grafik
                         F-s berikut.


                          F (N)


                          4

                                                               15
                          0                                            s (m)
                                   3      6      9     12     14

                          -2

                      Tentukanlah besar usaha total yang bekerja pada kotak!





                  Terintegrasi Materi Mitigasi Bencana Tanah Longsor                              79
   85   86   87   88   89   90   91   92   93   94   95