Page 104 - MODUL DINAMIKA ROTASI
P. 104
MODUL DINAMIKA ROTASI DAN KESETIMBANGAN BENDA TEGAR
GLOSARIUM
Benda tegar : benda dengan bentuk tertentu yang tidak berubah, sehingga
partikel-partikel pembentuknya berada pada posisi yang tetap
relatif satu sama lain.
Berat : gaya tarik gravitasi oleh bumi terhadap sebuah benda.
Dinamika : ilmu yang membahas masalah gaya dan penyebab benda
bergerak.
Energi kinetik : energi yang dimiliki suatu benda karena geraknya.
Gerak : suatu benda tegar bergerak translasi dalam suatu ruang sambil
menggelinding berotasi.
Gerak rotasi : gerakan pada bidang datar yang lintasannya berupa lingkaran.
Inersia : kecenderungan benda untuk mempertahankan keadaan diam
atau gerak tetapnya pada garis lurus.
Kesetimbangan : keadaan benda yang diam atau bergerak dengan kecepatan
konstan.
Kesetimbangan : keseimbangan yang dialami benda dimana sesaat setelah
labil gangguan kecil dihilangkan, benda tidak akan kembali
kedudukan keseimbangannya semula, bahkan gangguan
tersebut makin meningkat.
Kesetimbangan : keseimbangan dimana gangguan kecil yang diberikan tidak
netral akan memperngaruhi keseimbangan benda.
Kesetimbangan : sebuah benda tegar dalam keadaan diam.
statis
Kesetimbangan : keseimbangan yang dialami benda dimana sesaat setelah
stabil gangguan kecil dihilangkan, benda akan kembali kedudukan
keseimbangannya semula.
Kopel : Pasangan dua gaya sama besar dan berlawanan arah yang garis
kerjanya sejajar tapi tidak berimpit.
Lengan gaya : jarak tegak lurus dari sumbu rotasi ke garis kerja gaya.
Massa : sifat dari benda itu sendiri atau jumlah zat-zatnya.
Momen gaya(torsi) : hasil kali antara gaya dengan lengan gaya.
Momen inersia : ukuran kelembaman suatu benda untuk mempertahankan
kecepatan sudut rotasinya.
Momentum : ukuran kesukaran untuk memberhentikan gerak suatu benda.
Partikel : objek terlokalisasi kecil yang dapat memiliki beberapa sifat fisik
atau kimia seperti volume atau massa.
Pusat gravitasi : titik dimana gaya gravitasi dapat bekerja.
Pusat massa : titik yang bergerak dalam suatu lintasan yang sama dengan yang
dilewati partikel jika mendapat gaya yang sama.
Sistem : sekumpulan benda yang berinteraksi satu sama lain.
Sumbu rotasi : pusat semua lingkaran yang berada pada sebuah garis.
Titik berat : resultan dari semua gaya gravitasi berarah vertikal ke bawah
dari semua partikel melalui suatu titik tunggal.
91