Page 230 - BUKU BERKARYA DI TENGAH PANDEMI
P. 230
BERKARYA DI TENGAH PANDEMI
SATU TAHUN KINERJA M. AZIS SYAMSUDDIN
WAKIL KETUA DPR RI BIDANG KORPOLKAM
Nomor 11/PNPS/ Tahun 1963 tentang
Pemberantasan Kegiatan Subversi. Dengan
demikian, Undang-Undang Anti-Subversif yang
sebelumnya bisa diandalkan sebagai instrumen
dalam menghadapi potensi ancaman pertahanan
dan keamanan, sudah tidak bisa digunakan lagi.
Pada tahun 2001, dunia dikejutkan oleh serangan
terorisme kelompok Al Qaeda yang terjadi pada
11 September 2001 (9/11) di Amerika Serikat
(AS), dan mengakibatkan lebih dari 3.000 orang
dari 85 negara tewas. Meski berstatus sebagai
99
aktor non-negara (non-state actor), tapi jumlah
korban akibat aksi yang dilakukan oleh kelompok
Al Qaeda ini lebih besar dibandingkan serangan
oleh aktor negara dalam sejarah modern, yakni
serangan Jepang ke Pearl Harbour (1942) yang
mengakibatkan 2.335 orang tewas. 100 Tak ayal,
hal tersebut mendorong terjadinya perubahan
cara pandang masyarakat internasional terhadap
terorisme.
Hanya berselang setahun dari peristiwa 9/11
di Amerika, tepatnya tanggal 12 Oktober 2002,
terjadi peristiwa Bom Bali I yang menewaskan
sekitar 200 jiwa. Tragedi ini merupakan
101
momentum yang secara signifikan mengubah
99 https://www.911memorial.org/visit/memorial/names-911-memorial
100 https://visitpearlharbor.org/faqs/how-many-people-died-at-pearl-harbor-during-the-attack/
101 h t tps:// w w w .k ompas.c om / tr en / r e ad /2019 /10 /12 / 063000665 /
hari-ini-dalam-sejarah--tragedi-bom-bali-i-renggut-202-nyawa
222