Page 142 - BUKU LAPORAN KINERJA DPR RI TS 2022-2023
P. 142
No. Nama calon Unsur
1. Sylvana Maria, A.M.Th. Tokoh Agama
2. Ai Rahmayanti, S.Sos.I, M.Ag.
Tokoh Masyarakat
3. Diyah Puspitarini, S.Pd., M.Pd.
4. Margaret Aliyatul Maimunah, S.S., M.Si. Organisasi Masyarakat
5. Dr. Aris Leksono, M.M.Pd. Pemerintah
6. Drs. Kawiyan, M.I.Kom. Dunia Usaha
7. Dr. Jasra Putra, S.Fil., M.Pd.
8. Ai Maryati Solihah, S.Pd.I., M.Si. Kelompok Masyarakat Peduli Anak
9. Dian Sasmita, M.H.
Terhadap komisioner terpilih diharapkan nantinya dapat lebih melibatkan masyarakat
dalam mendeteksi kasus-kasus yang terjadi pada anak sehingga alarm (adanya kasus
yang melibatkan anak) itu cepat berbunyi dan KPAI makin maju dalam penyelenggaraan
perlindungan anak Indonesia.
6. Calon Hakim Konsitusi
Pasal 24C UUD NRI menegaskan kewenangan DPR RI untuk mengajukan calon Hakim
Konstitusi. Pemilihan calon Hakim Konstitusi pada Mahkamah Konstitusi Republik
Indonesia dari Unsur Lembaga DPR RI dilakukan oleh Komisi III DPR RI. Calon Hakim
Konstitusi pada Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia dari Unsur Lembaga DPR RI
adalah Prof. Dr. M. Guntur Hamzah, S.H., M.H.
Pada tanggal 29 September 2022 Komisi III DPR RI menyampaikan laporan mengenai
penetapan Hakim Konstitusi pada Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia dari
Unsur Lembaga DPR RI dalam Rapat Paripurna. Selanjutnya Rapat Paripurna tersebut
menyetujui Sdr. Prof. Dr. M. Guntur Hamzah, S.H., M.H. sebagai Hakim Konstitusi yang
berasal dari usulan Lembaga DPR RI.
140 Kinerja Pengawasan