Page 113 - Desain Pengembangan Multimedia Boby 2024
P. 113
LAMPIRAN 3
DAFTAR ISTILAH (GLOSARIUM)
Multimedia: Merupakan penggabungan dari teks, gambar, gambar bergerak (video) dan
suara secara langsung/bersamaan pada sebuah file multimedia.
Teks: Jenis media untuk menyampaikan informasi secara tulis. Media teks ini menjadi
salah satu media yang paling berperan pada penyampaian sebuah informasi pada file
multimedia.
Gambar: Jenis media yang memanjakan user dengan tampilan yang lebih bervariasi
dibandingkan media teks.
Gambar Bergerak (Video): Sekumpulan gambar/foto yang mempunyai saling hubung
dan kontinuitas antara satu "frame" gambar dengan frame gambar selanjutnya.
Suara (audio): Media yang dipergunakan untuk menstransmisikan informasi dalam
bentuk suara yang telah direkam sebelumnya.
Animasi: Gambar yang bergerak cepat untuk menciptakan suatu ilusi tertentu
Multimedia Interaktif: Jenis multimedia yang mengajak user untuk memasuki dunia
multimedia dengan cara memberikan intervensi/kontrol.
CD/Compact Disk: Kepingan cakram (disk) yang bisa dipergunakan sebagai media
penyimpanan file multimedia.
Piksel: Komponen warna yang membentuk suatu foto/gambar.
Presentasi Multimedia: Kegiatan mempresentasikan/menyajikan suatu file multimedia
pada khalayak.
JPEG: Merupakan standar atau format file multimedia dalam bentuk grafis
(gambar/foto).
MPEG: Jenis ekstensi file multimedia berupa audio/video.
Bug: Permasalahan pada suatu sistem/aplikasi.
MP4: Jenis format file suara yang memiliki tingkat kompresi suara yang baik, dimana
file suara sebesar 60 MB dapat dikompresi hingga 2 MB saja, tetapi tidak meninggalkan
kulitas suara yang dihasilkan.
Timeline: Bagian dari articulate storyline yang digunakan untuk mengatur kapan dan
berapa lama sebuah objek akan ditampilkan pada media.
Multimedia Interaktif 146