Page 102 - E-MODUL MANAJEMEN INVESTASI DAN PASAR MODAL.
P. 102
secara besar-besaran oleh pemerintah dan lain sebagainya.
10. Contoh Trading di Valuta Asing
Berikut ini contoh-contoh trading valuta asing, yaitu:
a. The Day Trader
b. Swing Trader
c. Posisi Pedagang
d. Leverage
e. Pasangan Mata Uang Berbeda
11. Istilah-istilah Penting Valuta Asing
Bagi orang yang baru mulai terjun dalam bidang ini, tentunya masih bingung
dengan istilah-istilah yang digunakan dalam transaksi valas. Untuk mengetahui
arti dari istilah-istilah tersebut, yuk simak penjelasannya di bawah ini!
a. Margin
Margin merupakan saldo yang harus tersedia untuk membuka suatu transaksi
sebagai jaminan. Saldo tersebut nantinya akan disisihkan oleh broker setiap kali
membuka atau melakukan order baru. Besarnya margin tergantung pada
besarnya lot, kontrak, dan leverage. Margin Call merupakan permintaan
dari broker untuk menambahkan deposit supaya posisi yang ada tidak
terlikuidasi karena margin telah habis. Margin level merupakan rasio
antara equity dan margin dengan cara perhitungannya yaitu sebagai berikut:
Margin level = (Equity / Margin) x 100
b. Lot
Lot merupakan satuan standar untuk setiap transaksi yang terjadi. Dalam
setiap deal transaksi, nilai yang ditetapkan satuannya dalam lot atau nama lain
Manajemen investasi dan pasar modal | Materi Reksadana Dan Investasi Lainnya 96