Page 44 - Modul Manajemen Asuransi Kesehatan
P. 44
Masyarakat memerlukan jaminan pemeliharaan kesehatan yang
dibiayai dengan iuran bersama, karena :
1. Biaya pemeliharaan kesehatan cenderung makin mahal seiring dengan
perkembangan iptek dan pola penyakit degeneratif akibat penduduk
yang menua.
2. Pemeliharaan kesehatan memerlukan dana yang berkesinambungan.
3. Tidak setiap orang mampu membiayai pemeliharaan kesehatannya
sendiri, Sakit dan musibah dapat datang secara tiba-tiba.
4. Pembiayaan pemeliharaan kesehatan yang dilakukan secara sendiri-
sendiri cenderung lebih mahal dan tidak menjamin terpeliharanya
kesehatan karena bersifat kuratif semata.
5. Beban biaya perorangan dalam pemeliharaan kesehatan menjadi lebih
ringan bila ditanggung bersama. Dana dari iuran bersama yang
terkumpul pada JPKM dapat menjamin pemeliharaan kesehatan
peserta.
Para pelaku jaminan kesehatan prabayar yang berdasarkan JPKM :
1. Peserta
Peserta yang mendaftarkan diri dalam satuan keluarga, kelompok atau
unit organisasi, dengan membayar kepada bapel sejumlah iuran
tertentu secara teratur untuk membiayai pemeliharaan kesehatannya.
2. Pemberi Pelayanan Kesehatan ( PPK )
PPK merupakan bagian dari jaringan pelayanan kesehatan terorganisir
untuk memberikan pelayanan kesehatan paripurna dan berjenjang
secara efektif dan efisien.
3. Badan Penyelenggara JPKM ( Bapel JPKM )
Bapel JPKM sebagai badan hukum yang bertanggung jawab atas
penyelenggaraan JPKM secara profesional menerapkan trias
manajemen, meliputi manajemen kepesertaan, keuangan dan
pemeliharaan kesehatan.
33