Page 16 - KD Strategi Pemasaran Barang dan Jasa
P. 16
3) Tahap pembentukan
Yakni tiap kelompok dibentuk berdasarkan perbedaan sikap,
perilaku, demografis, psikografis. Tiap segmen diberi nama
sesuai dengan sifat–sifat dominan yang membedakannya.
4. Jenis - jenis Segmentasi Pasar
Dalam pengadaan segmentasi pasar, maka pembagiannya
dibagi berdasarkan sembilan kategori:
(1) Segmentasi Pasar berdasarkan Geografi
Pada segmentasi ini, pasar dibagi ke dalam beberapa bagian
geografi seperti negara, wilayah, kota, dan desa. Daerah
geografi yang dipandang potensial dan menguntungkan akan
menjadi target operasi perusahaan. Contohnya adalah Indomie
yang melakukan impor ke berbagai negara karena menemukan
peluang pasar baru dalam dalam segmentasi ini. Berikut contoh
Indomie yang dijual di Kroasi disesuaikan dengan selera
masyarakat korea untuk varian rasa mie Instan
Sumber: https://www.idntimes.com
8