Page 60 - Seni Musik Kelas X
P. 60
6. Tempo
Tempo merupakan sebuah tanda yang digunakan untuk menunjukkan
cepat atau lambatnya sebuah lagu ketika harus dinyanyikan. Tempo
dalam sebuah lagu juga berperan untuk menghasilkan tinggi rendahnya
suatu nada. Tempo yang lebih tinggi berarti lagu yang lebih cepat,
sedangkan tempo yang lebih rendah berarti lagu yang lebih lambat.
Tempo digunakan untuk mengukur detak per menit serta mengukur
seberapa cepat, sedang, atau lambatnya suatu musik ketika dimainkan
atau dinyanyikan.
Tempo merupakan komponen penting dalam bermusik. Jika tem-
ponya tidak tepat, seorang penyanyi mungkin akan bernyanyi lebih cepat
dari iringan musik atau sebaliknya. Apabila hal tersebut terjadi, maka akan
mengakibatkan sebuah lagu yang dinyanyikan menjadi tidak berirama.
Pada umumnya, tanda tempo digunakan oleh seorang komposer atau
pencipta lagu. Tempo biasanya ditulis dalam notasi balok dan angka
dalam hitungan Beat Per Minute (BPM). Pada notasi lagu, tempo terletak
di atas sebelah kiri lagu seperti yang tampak pada Gambar 1.77
Moderato = 95 ← Tempo
1 2
1 1 1 1 1 1
Sumber: Dokumen penerbit
Gambar 1.77 Tempo dalam notasi lagu
Ada beberapa jenis tanda tempo yang digunakan dalam musik, yaitu
tempo lambat (slow tempos), tempo sedang (moderat tempos), dan tempo
cepat (fast tempos). Lagu dengan tanda tempo cepat akan dinyanyikan
dengan gembira dan bersemangat. Lagu dengan tanda tempo sedang
bersifat lebih gembira dan megah. Lagu dengan tanda tempo lambat
digunakan untuk menyanyikan lagu sedih, syahdu, dan romantis. Pada
setiap tanda tempo, terdapat beberapa jenis tempo. Untuk lebih jelasnya,
perhatikan Tabel 1.9.
Tabel 1.9 JenisJenis Tempo
Tanda Tempo Jenis Tempo Kecepatan
Largo Sangat lambat, luhur, dan agung (44–48
ketuk/menit).
Adagio Sangat lambat dengan penuh perasaan
(54–58 ketuk/menit).
Lambat
Grave Sangat lambat dan sedih (40–44 ketuk/
menit).
Lento Sangat lambat dan melandai (50–54 ketuk/
menit).
46 Seni Musik Kelas X