Page 26 - Seni Musik Kelas VII
P. 26

Tugas 1.2

                                                 Kerjakan tugas berikut secara individu!
                                                 Tuliskan tiga tokoh idola kalian yang dilengkapi dengan jejak karier mereka
                                                 dalam dunia musik. Kalian dapat menambahkan prestasi yang pernah diraih
                                                 oleh idola kalian.




                                                        Tantangan

                                                 Kerjakan soal-soal berikut secara individu!
                                                 1.  Jelaskan kiat-kiat yang dapat kalian aplikasikan untuk meningkatkan teknik
                                                     dalam bernyanyi!
                                                 2.  Sebutkan tanda-tanda ekspresi musik dan penggunaannya ketika kalian
                                                     bernyanyi!
                                                 3.  Jelaskan berbagai ornamen vokal yang dapat kalian gunakan ketika
                                                     bernyanyi!





                 B. Melatih Teknik Vokal




                                              Suara yang indah merupakan impian bagi banyak orang. Sebuah keberun­
                                              tungan jika kalian terlahir dengan vokal yang luar biasa. Jika kalian tidak
                                              memiliki suara yang indah, kalian dapat melatih suara (vokal) yang kalian
                                              miliki. Melatih teknik vokal terdiri dari beberapa rangkaian kegiatan yang
                                              dapat mengasah dan meningkatkan vokal secara konsisten.

                                              1.  Melatih Vokal bagi Pemula


                                              Jika kalian baru belajar bernyanyi dengan baik dan benar, kalian perlu
                                              memperhatikan langkah­langkah berikut.

                                              a.  Melafalkan Huruf Vokal dengan Baik dan Benar

                                              Latihan pertama dalam melatih vokal adalah melafalkan huruf lokal
                   Sumber: https://bit.ly/3UO7Jki    dengan baik dan benar. Huruf vokal adalah huruf yang terdiri dari
               Gambar 1.14 Seorang perempuan   A, I, U, E, dan O. Tahukah kalian mengapa latihan huruf vokal perlu
               sedang berlatih vokal
                                              dilakukan? Hal ini disebabkan oleh huruf vokal merupakan dasar
                                              dari sebuah lagu yang dinyanyikan.
                                                  Kalian dapat mencoba untuk mengucapkan huruf vokal secara
                                              benar dan berulang. Pastikan huruf vokal tersebut dilafalkan dengan
                                              baik dan bagian mulut kalian tidak tertutup. Bernyanyi dengan artikulasi
                                              yang jelas makin membuat penampilan menjadi lebih baik. Berlatih
                                              dalam melafalkan huruf vokal tidak membutuhkan waktu yang lama.




                14    Seni Musik SMP/MTs Kelas VII
   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31