Page 62 - Matematika SMK Kelas X
P. 62

3.  Semakin besar intensitas bunyi (I), semakin besar pula taraf intensitas bunyi.
                     Setujukah kalian dengan pernyataan tersebut? Berilah tanda centang (√) pada pilihan kalian.

                      Setuju
                      Tidak setuju
                     Jelaskan pendapat kalian!



                 Proyek


                 Kerjakan hal berikut secara berkelompok!
                 Dalam upaya penanganan perubahan iklim, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)
                 telah melakukan berbagai upaya dalam menginformasikan terjadinya gempa. Peringatan dini yang
                 dibangun di BMKG memang disiapkan untuk memonitor dan mengantisipasi kejadian gempabumi
                 (termasuk gempa bumi megathrust) dengan magnitudo dapat mencapai lebih dari Mw 9. Seperti yang
                 kalian ketahui bahwa Negara Indonesia rawan terjadinya gempa bumi. Tabel berikut menyajikan tabel
                 gempa bumi dengan kekuatannya di berbagai daerah.
                                            Tabel Kekuatan Gempa Bumi di Beberapa Daerah

                   No.        Nama Daerah                Tanggal Gempa            Kekuatan Gempa (Skala Richter)
                    1.   Aceh                          26 Desember 2004                       9,3
                    2.   Nias                            28 Maret 2005                        8,7
                    3.   Yogyakarta                       27 Mei 2006                         5,9
                    4.   Pangandaran                      17 Juli 2006                        7,7
                    5.   Palu Donggala                 28 September 2018                      7,4

                 (Catatan: persamaan yang digunakan untuk menentukan kekuatan gempa yang terjadi di suatu daerah:
                          I
                 SR = log   ,
                          I 0
                 dengan SR = skala Ricther = kekuatan dari suatu gempa bumi; I = intensitas, yaitu ukuran energi gelombang
                 dari suatu gempa bumi; dan I  = 1, merupakan intensitas minimum yang digunakan untuk perbandingan.)
                                            0
                 Pertanyaan:
                 Bandingkan kekuatan gempa di berbagai daerah. Manakah daerah yang mengalami kekuatan gempa yang
                 terbesar? Mana pulakah daerah yang mengalami kekuatan gempat yang terkecil? Jelaskan pendapat kalian!



                Q      Smart Quiz




                   Untuk  menambah  pemahaman
                   kalian  tentang  materi  bab  ini,
                   pindailah QR Code di samping!









             50         Matematika Kelas X
   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66