Page 46 - Fisika Kelas X
P. 46

b.  Hipotesis hendaknya dinyatakan dalam bentuk kalimat pernyataan.
                                               c.  Hipotesis  hendaknya dinyatakan dengan  kalimat yang singkat  dan
                                                   jelas.
                                               d.  Hipotesis hendaknya dapat diuji.
                                                   Pada permasalahan pengaruh muai panjang terhadap laju panas
                                               (kalor), kalian dapat menyusun hipotesis sebagai berikut.
                                               H :  terdapat pengaruh koefisien  muai panjang  bahan  terhadap  laku
                                                 0
                                                    panas (kalor).
                                               H   :  tidak terdapat pengaruh koefisien  muai panjang  bahan  terhadap
                                                 a
                                                    laku panas (kalor).

                                               4.  Melakukan Percobaan atau Eksperimen
                                               Sebelum melaksanakan percobaan, kalian perlu memiliki persiapan
                                               yang matang. Kalian perlu mendaftar alat dan bahan yang dibutuhkan.
                                               Kemudian, kalian perlu juga menyusun  langkah kerja yang  aman dan
                                               sesuai  berdasarkan  tujuan dan  informasi yang diperoleh. Kalian  juga
                                               telah menentukan variabel-variabel penelitian.
                                                   Di dalam penelitian terdapat tiga variabel, yaitu sebagai berikut.
                                               a.  Variabel bebas, yaitu variabel yang kalian duga menjadi penyebab
                                                   adanya variabel terikat. Variabel bebas dalam percobaan kalian adalah
                                                   jenis bahan panci.
                                               b.  Variabel terikat, yaitu keluaran yang kalian harapkan. Dalam percobaan
                                                   kalian variabel terikat adalah waktu mendidih air dan koefisien muai
                                                   panjang.

               Sumber: https://bit.ly/3mfO5iN  c.  Variabel kontrol, yaitu  variabel  yang kalian  netralkan  (dijaga  tetap)
               Gambar 1.35                         agar tidak mengganggu variabel bebas dan variabel terikat. Variabel
               Melakukan percobaan laju perpindahan
               kalor                               kontrol dalam percobaan kalian adalah volume air dan sumber kalor
                                                   (panas).
                                                   Setelah kalian merasa persiapan sudah matang, kalian dapat melakukan
                                               percobaan dengan hati-hati dan teliti. Kalian harus mencatat setiap data
                                               yang dibutuhkan. Data yang kalian butuhkan adalah waktu mendidih.

                                               5.  Mengumpulkan dan Menganalisis Data

                                               Hasil dari percobaan atau eksperiman adalah data yang kalian harapkan.
                                               Dalam hal ini, kalian hendaknya telah mendesain dan menyiapkan tabel
                                               untuk menuliskan data percobaan secara teliti, efektif, dan efisien.
                                               Penggunaan tabel sangat berguna karena setiap pengukuran besaran
                                               dilakukan berulang-ulang. Selain itu, kalian juga akan lebih mudah dalam
                                               membaca data saat analisis data.
                                                   Data percobaan dianalisis dan diolah untuk ditampilkan dalam bentuk
                                               yang lebih mudah dibaca (diinterpretasikan). Jika terdapat perhitungan,
                                               kalian hendaknya melakukannya dengan teliti dan hati-hati untuk mem-
                                               peroleh variabel terikat melalui manipulasi hubungan antarvariabel.





               34     IPA Fisika Kelas X
   41   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51