Page 42 - Fisika Kelas X
P. 42
pengukuran dalam bentuk grafik dan membuat kesimpulan dari data
yang diolah dan disajikan tersebut? Bagaimanakah caranya? Untuk lebih
memahaminya, lakukan kegiatan berikut ini.
Aktivitas Sains 1.2
Kerjakan kegiatan berikut secara berkelompok!
Pengolahan Data pada Percobaan Rangkaian Listrik Tertutup
Tujuan:
1. Menginterpretasikan grafik hubungan antara tegangan dan kuat arus listrik.
2. Mengolah data hasil percobaan dengan ketidakpastian (ralat).
3. Menyajikan hasil percobaan dengan prinsip pengukuran dan ketidakpastian
dalam pengukuran.
Alat dan Bahan:
1. Resistor 250 Ω 4. Kabel penghantar
2. Multimeter 5. Gawai yang terhubung internet Sumber: https://bit.ly/3GqDJEX
3. Baterai 1,5 Volt Gambar 1.29
Alat dan bahan percobaan
Dengan menggunakan alat-alat tersebut dan dirangkai seperti pada simulasi yang terdapat di PHET (https://phet.colorado.
edu/sims/html/ohms-law/latest/ohms-law_in.html ), tuliskan dugaan kalian jika hambatan dalam rangkaian tersebut
kalian buat tetap, sedangkan sumber tegangan yang kalian pasang nilainya diubah-ubah maka apa yang akan terjadi
pada kuat arus yang mengalir dalam rangkaian tersebut? Tuliskan dugaan sementara (hipotesa) kalian!
Percobaan I:
Langkah Kerja:
Pastikan tampilan pada halaman (https://phet.colorado.edu/sims/html/ohms-law/latest/ohms-law_in.html) seperti
tampak pada Gambar 1.36.
Sumber: https://bit.ly/3EwxqxY
Gambar 1.30
Desain percobaan
Lakukan simulasi pada halaman PHET dengan nilai hambatan (R) dibuat tetap, misalnya 250 Ω. Kemudian, catat data
hasil percobaan ke dalam Tabel 1.11.
Tabel 1.11 Lembar Pengamatan Simulasi
Nilai hambatan (R): … Ω
No. Tegangan, (V) Kuat Arus Listrik (I)
1.
2.
3.
4.
5.
30 IPA Fisika Kelas X