Page 78 - E-Modul Pembelajaran Fisika Berbasis Problem Based Learning pada Materi Fluida Statis
P. 78
E-MODUL PEMBELAJARAN FISIKA-MODUL PEMBELAJARAN FISIKA
E
BERBASIS MODEL PEMBELAJARAN ERBASIS MODEL PEMBELAJARAN
B
PROBLEM BASED LEARNINGROBLEM BASED LEARNING
P
Contoh Soal
1. Diketahui tegangan permukaan air raksa adalah 0,465 N/m. Apabila
sudut kontak air raksa dengan pipa kapiler berjari-jari 2,5 mm pada
mangkuk sebesar 150°. Berapa ketinggian air raksa relatif terhadap
permukaan air raksa dalam mangkuk?
2. Pipa kapiler berdiameter 4,4 mm dimasukkan secara tegak lurus ke dalam
bejana yang berisi raksa dengan massa jenis 13.600 kg/m³. Jika tegangan
permukaan raksa 1,27 N/m dan penurunan raksa dalam pipa kapiler
5 mm, berapakah sudut kontak raksa dengan dinding pipa kapiler
tersebut!
3. Ujung sebuah pipa kaca memiliki diameter dalam 2,4 mm. Dalam
keadaan pipa bersih, pipa kapiler itu dicelupkan sebagian ke dalam suatu
bejana berisi raksa, dan tampak raksa naik dalam pipa kapiler. Berapa
kenaikan raksa dalam pipa tersebut jika tegangan permukaan raksa
0,150 N/m! (massa jenis raksa 13.600 kg/m³)
Jawabannya “Klik Disini!”
3. Viskositas dan Hukum Stokes
a. Konsep Viskositas
Viskositas adalah ukuran kekentalan suatu fluida. Viskositas dapat
dinyatakan sebagai tahanan aliran fluida yang merupakan gesekan antara
molekul-molekul cairan satu dengan yang lain. Suatu jenis cairan yang mudah
mengalir dapat dikatakan memiliki viskositas yang rendah, dan sebaliknya
bahan-bahan yang sulit mengalir dikatakan memiliki viskositas yang tinggi.
Viskositas adalah kekentalan lapisan-lapisan fluida ketika lapisan tersebut
bergeser satu sama lain. Viskositas juga merupakan gesekan dalam fluida.
Besarnya viskositas menyatakan kekentalan fluida gesekan yang terjadi dapat
FLUIDA STATISLUIDA STATIS
F 70 70
untuk SMA Kelas XI Fase Fntuk SMA Kelas XI Fase F
u