Page 25 - 4. Modul Ajar BAB 1
P. 25
Modul Ajar Kurikulum Merdeka
1. Guru memperkenalkan diri kepada peserta didik. Guru bisa menggunakan
Bahasa Inggris atau Bahasa Indonesia. Bila menggunakan Bahasa Inggris,
setelah memperkenalkan diri, guru mengajak peserta didik untuk
mengidentiikasi apa yang telah dikatakan guru dalam perkenalannya.
Bahasa guru:
“Good morning, everyone. My name is [Teacher’s full name]. You can call me
[Teacher’s name]. I’m from [Teacher’s origin]. I’m your English teacher. You
will learn English with me for this academic year.”
2. Guru menjelaskan bahwa untuk memulai pembelajaran Bahasa Inggris di SMP
adalah dengan belajar perkenalan. Guru dan peserta didik akan saling
berkenalan satu sama lain. Bahasa Indonesia dapat digunakan untuk memberi
penjelasan jika diperkirakan peserta didik akan kesulitan memahami penjelasan
dalam Bahasa inggris.
Bahasa guru:
“Today is our irst meeting. You will learn about self-introduction. Self-introduction
is when you say your identity to other people. Information related to your identity
includes name, origin, age, job, etcetera.”
Kegiatan Inti
Instruksi pada Buku Siswa:
In Picture 1.2, you can see Galang and his friends.
a. Can you identify each of them?
b. Point the pictures and say their names.
c. What are their physical traits?
Instruksi untuk guru:
1. Guru menunjukkan Picture 1.2 .
Bahasa guru: “Let’s have a look at the Picture 1.18 .”
“Who do you see in the picture?”
“Can you identify Galang’s friends in the picture?”
“Who are they?”
“Can you see (names of characters)?”
“Let’s identify Galang’s friends based on their physical features.”
“Who has curly hair?”
2. Dalam kegiatan ini, peserta didik boleh menjawab dengan Bahasa Inggris
sederhana atau dalam Bahasa Indonesia.
3. Guru juga dapat meminta peserta didik untuk menggunakan kamus untuk
mencari padanan kata yang tepat.
Instruksi pada Buku Siswa:
Bahasa Inggris SMP Fase D Kelas VII