Page 154 - Prakarya-Kelas-9-Semester-1
P. 154
d. Membakar (Grilling)
Membakar adalah metode memasak
bahan makanan dengan cara dibakar
langsung di atas bara api, biasanya
menggunakan arang yang dipanaskan
hingga menjadi bara api. Teknik ini
biasanya dilakukan di ruangan terbuka,
Sumber: Dokumen Kemdikbud
dengan sumber panas yang datang dari Gambar 4.26 Membakar
bawah alat yang disebut grill.
Tata cara membakar seperti berikut.
1. Siapkan alat untuk membakar. Isi alat pemanggang dengan
bahan bakar arang kayu/batok kelapa.
2. Bakar arang hingga diperoleh bara api. Jika menggunakan
kompor gas yang terdapat grilling, cukup dinyalakan
langsung.
3. Letakkan bahan pangan di atas grill sambil dikipas-kipas agar
bara api tetap terjaga. Jika menggunakan kompor gas, dapat
langsung dinyalakan tanpa harus dikipas-kipas hingga tingkat
kematangan bahan pangan sesuai yang diinginkan.
e. Memanggang (Baking)
Memanggang adalah metode me masak
bahan makanan dengan menggunakan
udara yang dipanaskan sehingga bahan
yang dimasak men dapatkan panas yang
stabil dari segala arah. Alat yang sering
digunakan untuk memanggang berupa: a.
microwave dan oven.
Tata cara memanggang seperti berikut.
1. Siapkan alat untuk memanggang dan
diletakkan di atas kompor.
2. Letakkan alat memanggang di atas
kompor yang menyala lebih kurang b.
5-10 menit hingga diperoleh suhu Sumber: Dokumen Kemdikbud
Gambar 4.27
panas sesuai yang diinginkan. (a) Pemanggang modern
3. Letakkan bahan pangan dalam alat (b) Pemanggang tradisional
146 Kelas IX SMP/MTs Semester 1