Page 3 - Modul Akuntansi Manajemen Sesi 9
P. 3
pokok produk, tetapi membebankan bahan baku dan tenaga kerja langsung pada
produk dengan menggunakan biaya aktual. Overhead dibebankan dengan
menggunakan tarif yang dianggarkan pada aktivitas aktual. Biaya normal adalah
pembebanan biaya tidak langsung dengan menggunakan dasar suatu alokasi yang
telah ditetapkan, sedangkan biaya aktual biaya yang benar – benar terjadi yang
informasinya baru bisa diketahui di akhir periode atau setelah selesai produksi.
Perhitungan harga pokok produk standar memiliki keuntungan dibandingkan
perhitungan biaya normal dan biaya aktual, yaitu memiliki kapasitas lebih untuk
pengendalian, memberikan informasi biaya per unit yang dapat digunakan untuk
keputusan penentuan harga, dan dapat dibandingkan dengan biaya aktual untuk tujuan
pengendalian. Berikut adalah perbandingan berbagai pendekatan pembebanan biaya.
Biaya Produksi
Tenaga Kerja
Bahan Baku Overhead
Langsung
Sistem perhitungan biaya
aktual Aktual Aktual Aktual
Sistem perhitungan biaya Aktual Aktual Dianggarkan
normal
Sistem perhitungan biaya Standar Standar Standar
standar
6.3 Perolehan Data Biaya Standar (Bahan Baku, Tenaga Kerja dan Overhead)
Standar biaya bahan baku dapat dibagi menjadi standar kuantitas (pemakaian) dan
standar harga. Standar kuantitas adalah spesifikasi yang telah ditentukan sebelumnya
dari kuantitas bahan baku yang dimasukkan ke produksi dari satu unit barang jadi
dalam kondisi yang normal. Jika terdapat lebih dari satu bahan baku, maka masing-
masing bahan baku harus ditetapkan standarnya. Departemen produksi biasanya
bertanggung jawab untuk menyusun standar kuantitas. Standar harga adalah harga
dimana bahan baku seharusnya dibeli. Departemen pembelian biasanya bertanggung
jawab untuk menyusun standar harga, karena lebih mengetahui kondisi harga di pasar.
Standar tenaga kerja langsung. Standar biaya tenaga kerja langsung dibagi
menjadi standar efisiensi dan standar tarif. Standar efisiensi adalah standar
pelaksanaan kerja yang telah ditentukan sebelumnya dalam kondisi normal dari suatu
barang jadi. Standar tarif adalah tarif yang telah ditentukan di muka untuk suatu
periode. Departemen personalia atau departemen akuntansi biaya yang bertanggung
jawab untuk standar tenaga kerja langsung.