Page 194 - The Survifers - XII IPS 2 - Paperslab
P. 194
paling depan. Namun Faris lupa namanya dan akhirnya di disuruh maju ke
depan untuk bernyanyi.
Faris pun menyanyi dengan membawakan lagu Raim Laode yang
berjudul “Komang”.
Setelah selesai bernyanyi seluruh murid dan kakak-kakak OSIS
memberikan tepuk tangan karena suaranya sangat bagus.
Setelah itu Indri, Naya, dan Andre pun mulai dan OSIS yang lainnya
mulai membimbing para murid ke kelas kelas masing-masing karena
sebelumnya mereka sudah di bacakan nama-nama yang masuk ke kelas X-A,
X-B, X-C sampai dengan kelas X-H.
“Silakan cari tempat duduk kalian masing-masing”
Kelas sepuluh mendapat kelas di lantai satu, ketika masuk ke dalam
kelas ternyata Faris satu kelas dengan Farel, Gavin, dan Vania dan beberapa
orang yang tadi duduk di dekatnya.
Mereka segera mencari tempat duduk masing-masing, Faris mengambil
tempat duduk tepat di samping jendela. Semuanya sudah duduk berpasangan
kecuali Faris. Dia belum mendapat pasangan tempat duduknya sampai tiba-tiba
datanglah seorang laki-laki yang belum mendapatkan tempat duduk karena
semuanya sudah penuh.
“Aku boleh duduk disini gak?” tanyanya “Boleh, Duduk aja,” jawab
Faris.
Faris mencoba untuk berbicara dengan laki-laki itu. “Nama kamu
siapa?” tanya Faris.
“Nama aku Danish Kenzo Pratama, panggil aja Kenzo,” jawab laki-laki
itu. “Salam kenal, nama gue Faris Zaki, kami bisa panggil aku Faris,” serunya.
“Oke, salam kenal juga,” jawab Kenzo.
OSIS yang tadi mengantar mereka ke kelas memberitahu bahwa nanti
akan ada guru yang masuk ke kelas ini, dan mereka pun keluar dari kelas.
Sambil menunggu guru masuk mereka berbincang-bincang satu sama lain.
“Kamu dari sekolah mana?” tanya Faris ke Kenzo. “Aku dari SMP
Labschool Jakarta,” jawab Kenzo.
“Wahh.. Itu salah satu SMP swasta terbaik ya di Jakarta?” tanya Faris.
“Hmm, mungkin,” jawab kenzo.
“Hmm, kalo di lihat-lihat mereka ini banyak dari sekolah yang berbeda
kan, ya?” tanya Faris lagi.
184