Page 80 - FISIKA SMA KELAS XI
P. 80

TUGAS


                  Diskusikan bersama kelompok Anda soal di bawah ini :
                                                   2
                                                 dx
                  Buktikan bahwa      - k x = m       mempunyai penyelesaian
                                                  dt 2
                                                      ­   k  · °  ½§  °
                                      x     =  A  sin  ¨     ¸ ®  t   T ¾
                                                      °     m  ¹ ¯  °©  ¿
                  Untuk membantu menyelesaikan, coba kalian hubungkan gaya
                  getaran dengan gaya pada pegas yang telah Anda pelajari pada bab
                  elastisitas benda.






                      UJI PEMAHAMAN


                  Kerjakan soal-soal di bawah ini di dalam buku tugas Anda!

                  1. Jelaskan terjadinya suatu getaran harmonik sederhana dan cara
                      menciptakan getaran pada suatu pegas!
                  2. Sebuah pegas spiral tergantung menahan beban 1 kg. Pegas akan
                      digetarkan dengan membuat simpangan (beban ditarik ke bawah)
                      5 cm. Setelah beban dilepas ternyata dalam waktu 1 sekon terjadi
                      8 getaran. Hitunglah besar frekuensi getaran, periode getarannya,
                      tetapan gaya getarnya, simpangan benda pada saat t = 3/16 s,
                      kecepatan getar pada saat t = 3/16 s, percepatan getar pada saat
                      t = 3/16 s, dan  gaya getar pada saat t = 3/16 s!
                  3. Sebuah benda yang massanya 0,2 kg bergerak harmonik dengan
                      frekuensi 20 Hz dan amplitudonya 0,20 m. Tentukanlah
                      persamaan gerak benda itu jika diketahui bahwa saat t = 0,
                      simpangannya 0,1 m!
                  4. Sebuah pegas mempunyai konstanta pegas 1600 N/m digantung
                      vertikal, pada ujungnya diberi beban 1 kg. Apabila beban ditarik
                      ke bawah kemudian dilepas, maka hitunglah frekuensinya!
                  5. Sebuah pegas bergetar harmonik dan mempunyai persamaan
                      gerak x = 0,5 sin 10 S t, x dalam cm.  Hitunglah amplitudo, periode
                      dan frekuensi, kecepatan, serta percepatannya!








                                                                                     71
   75   76   77   78   79   80   81   82   83   84   85