Page 14 - E-modul Kesetimbangan Kimia Berbasis Model PjBL untuk Fase F
P. 14
MODEL PROJECT BASED
LEARNING (PjBL)
Model Project Based Learning (PjBL) merupakan model pembelajaran
inovatif yang berpusat pada peserta didik (student centered). Model PjBL
memfokuskan peserta didik untuk terlibat secara aktif dalam proses
merancang, merencanakan, melaksanakan, dan memproduksi sebuah proyek.
Model PjBL mendorong peserta didik untuk menjadi lebih mandiri dalam
proses belajar, serta lebih bertanggung jawab atas hasil yang dicapainya. Model
PjBL juga memberikan kesempatan bagi peserta didik dalam mengembangkan
keterampilan relevan dengan kehidupan nyata melalui pengalaman langsung.
Model PjBL ini menciptakan pembelajaran lebih bermakna karena peserta
didik dihadapkan pada situasi yang menuntut pemikiran lebih kreatif.
Model PjBL menekankan pentingnya eksplorasi dan pemecahan masalah
sebagai inti dari proses belajar. Peserta didik diajak untuk menggali berbagai
sumber informasi, menganalisis data, dan menemukan solusi yang inovatif
terhadap masalah yang mereka hadapi. Pembelajaran berbasis proyek ini sering
kali dilakukan dalam kelompok, sehingga menuntut kolaborasi yang efektif di
antara peserta didik. Selain itu, proyek-proyek yang dikerjakan biasanya
berkaitan dengan kehidupan sehari-hari atau kebutuhan masyarakat, sehingga
hasilnya tidak hanya bermanfaat bagi pembelajaran peserta didik, tetapi juga
memiliki dampak positif bagi lingkungan sekitar.
Real World Student Choice Projects Goal
Problem Projects
E-Modul Kesetimbangan Kimia Berbasis Model Project Based Learning (PjBL) xii