Page 21 - Neurosains Spiritual Hubungan Manusia, Alam dan Tuhan
P. 21

akan membawa Anda berjalan jauh, terbang tinggi, dan mengarungi
            banyak samudra untuk memberikan kesan bahwa betapa luasnya kisah
            tentang kemampuan manusia. Sementara itu, bagian Pendahuluan ini
            memberikan semacam peta pada Anda agar tidak tersesat jalan.

            7 Resep Ampuh Kehidupan

            Buku ini berisi enam resep (dari tujuh resep, yang saya sebut sebagai
            ‘7 resep ampuh kehidupan’) yang secara kumulatif saya sebut sebagai
            ‘kecerdasan biofilia’. Biofilia berarti mencintai kehidupan. Lawan kata-
            nya yaitu Nekrofilia, yang berarti mencintai kematian atau kerusakan.
            Awal mula istilah ini adalah psikologi (bahwa kita seharusnya mencintai
            kehidupan agar kehidupan ini menjadi sumber kebahagiaan), kemudi-
            an menjadi istilah biologi (bahwa kita memiliki gen atau sifat bawaan
            untuk mencintai alam dan kehidupan), lalu berubah menjadi istilah
            pendidikan yang saya sebut ‘kecerdasan biofilia’. Sebagai istilah pendi-
            dikan, fokus penting di sini adalah kecerdasan.
                Kecerdasan biofilia digunakan untuk mengganti (atau mengem-
            bangkan) jenis-jenis kecerdasan yang dikenal sebelumnya, seperti
            IQ, EQ, SQ, dan berbagai jenis kecerdasan lain yang pernah disebut.
              Mengapa harus memakai istilah baru ini? Bukankah sudah cukup je-
            nis-jenis kecerdasan yang ada?
                Ada tiga alasan utama mengapa saya memakai istilah ‘kecerdasan
            biofilia’.  Pertama, kecerdasan-kecerdasan yang ada selama ini cen-
            derung terpisah satu dengan yang lain. Kedua, belum ada kecerdasan
            yang betul-betul membuat manusia mencintai kehidupan yang dia
            hidupi selama ini. Ketiga, ilmu otak (neurosains) telah berhasil menyi-
            bak banyak hal terkait interaksi manusia, alam, dan Tuhan.
                Kecerdasan biofilia pada dasarnya adalah lanjutan pemikiran saya
            dalam buku Revolusi  IQ/EQ/SQ. Kecerdasan biofilia  adalah kecer- Buku ini tidak diperjualbelikan.
            dasan yang tidak saja membawa manusia terhubung dengan sesama
            manusia, alam semesta, dan Tuhan, tetapi juga berpeluang membawa
            manusia ‘menyatu’ dengan semua itu. ‘Menyatu’ adalah tahap tertinggi
            setelah ‘terhubung’. Tiga kualitas penting interkoneksi manusia, alam,
            dan Tuhan adalah (berturut-turut): mengenal, terhubung, dan  menyatu.



            2     Neurosains Spiritual: Hubungan ...
   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26