Page 8 - bismillah E modul FIX _munna
P. 8

PENDAHULUAN




                               Salah  satu  ciri  makhluk  hidup  adalah  memerlukan  makanan.  Tidak  ada

                        satupun  makhluk  hidup  di  muka  bumi  ini  yang  tidak  memerlukan  makanan.
                        Demikian juga manusia, agar tetap hidup dan dapat melakukan aktivitas, manusia

                        memerlukan makanan. Di dalam makanan yang dikonsumsi pun harus tersedia zat
                        gizi yang dapat mencukupi kebutuhan gizi tubuh manusia. Masing-masing zat gizi

                        juga memiliki peran serta fungsi yang penting dalam tubuh manusia. Kekurangan

                        salah satu maupun beberapa jenis zat gizi, dapat memberikan dampak buruk pada
                        tubuh manusia. Sehingga makanan yang masuk ke dalam tubuh manusia haruslah

                        mencukupi  kebutuhan  masing-masing  zat  gizi,  tidak  boleh  kekurangan  maupun

                        melebihi dari kebutuhan yang diperlukan tubuh manusia.

                               Makanan yang telah masuk ke dalam tubuh manusia akan masuk ke dalam

                        sistem  pencernaan  manusia  yang  terdiri  dari  beberapa  organ.  setiap  organ
                        memiliki  perannya  masing-masing,  sehingga  zat  gizi  pada  makanan  yang

                        dikonsumsi dapat berfungsi dengan baik di dalam tubuh. Namun dalam prosesnya,

                        sistem  pencernaan  makanan  dapat  mengalami  gangguan  yang  mengakibatkan
                        terganggunya  sistem  digesti  manusia.  Beberapa  gangguan  tersebut  dapat  terjadi

                        karena  kesalahan  dalam  konsumsi  makanan  maupun  kelainan  pada  organ  yang

                        berperan  dalam  sistem  pencernaan  makanan.  Maka  dari  itu,  penting  untuk
                        mempelajari jenis-jenis zat makanan yang dibutuhkan oleh tubh manusia beserta

                        fungsi dan sumbernya, serta organ-organ yang berperan dalam sistem pencernaan
                        manusia beserta fungsi dan prosesnya.sehingga hal tersebut dapat meminimalisir

                        terjadinya gangguan pada sistem pencernaan manusia.



























                        MODUL ZAT MAKANAN DAN SISTEM PENCERNAAN  MANUSIA                                     7
   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13