Page 112 - PENDIDIKAN SEKSUAL SERIES 2
P. 112
5. Tambahan Tips untuk Orang Tua
Gunakan bahasa konkret seperti “darah dari tubuh”, “pembalut
untuk menjaga celana tetap bersih”.
Jangan hanya menjelaskan, ajarkan sambil praktik.
Jika anak belum bisa mandiri, latih satu langkah dulu, misalnya:
hanya mengambil pembalut dari tas.
D. Kebersihan Selama Menstruasi
Menjaga kebersihan tubuh saat menstruasi sangat penting agar anak
merasa nyaman, sehat, dan terhindar dari iritasi atau infeksi. Anak
dengan disabilitas intelektual perlu diajarkan secara perlahan dan
berulang tentang langkah-langkah menjaga kebersihan ini.
1. Cuci Tangan Sebelum dan Sesudah Ganti Pembalut
Ajarkan anak bahwa:
Sebelum mengganti pembalut, tangan harus dicuci agar bersih
dan tidak membawa kuman.
Sesudah mengganti pembalut, tangan juga harus dicuci karena
bisa terkena darah.
Kalimat sederhana:
“Sebelum dan sesudah pakai pembalut, kita cuci tangan pakai sabun ya.
Supaya bersih dan tidak ada kuman.”
Parent As Teacher - series 2 108

