Page 9 - E-LEARNING_Neat
P. 9
spesifik terhadap metode maupun media yang digunakan dalam proses e-
Learning. Definisi ini dimuat dalam situs web about-elearning.com. Definisi
tersebut menyatakan bahwa E-Learning merupakan proses dan kegiatan
penerapan pembelajaran berbasis web (web-based learning), pembelajaran
berbasis komputer (computer based learning), pendidikan virtual (virtual
education) dan/atau kolaborasi digital (digital collaboration). Materi-materi
dalam kegiatan pembelajaran elektronik tersebut kebanyakan dihantarkan
melalui media internet, intranet, tape video atau audio, penyiaran melalui
satelit, televisi interaktif dan CD-ROM. Definisi ini juga menyatakan bahwa
definisi dari e-Learning bisa bervariasi tergantung dari penyelenggara
kegiatan e-learning tersebut dan bagaimana cara penggunaannya, termasuk
juga apa tujuan penggunaannya.
E-Learning merupakan sistem pembelajaran yang memanfaatkan
media elektronik sebagai alat untuk membantu kegiatan pembelajaran, yang
dalam arti luas mencakup pembelajaran yang dilakukan dengan media
elektronik (internet) baik secara formal maupun informal. Secara formal
misalnya berupa kurikulum, silabus, mata pelajaran, dan tes yang telah diatur
sesuai jadwal oleh pihak-pihak terkait, yaitu pengelola E-Learning.
Dengan E-Learning pembelajaran akan lebih menarik karena tampilan
di layarnya biasa dibuat variatif yang menarik. Pembelajaran ini dapat juga
disebut pembelajaran jarak jauh yang dikelola oleh Perguruan Tinggi dan
biasanya perusahaan konsultan yang bergerak dibidang penyedia jasa e-
Learning untuk umum. Sedang secara informal misalnya melalui sarana
3