Page 10 - E-Book Modul UJ Penting Sehat
P. 10
SIKLUS AKUNTANSI DI PERUSAHAAN JASA – UJ. PENTING SEHAT
AKUNTAMATIKA YOGYAKARTA
Ilustrasi L: 20 Maret Penting Sehat membayar gaji & honorarium
Rp4.000.000 ke dr. Maulid yang bertindak sebagai manajer sekaligus dokter
jaga. Dr. Maulid meminta gaji & honorariumnya untuk bulan tersebut tidak
ditransfer ke rekening pemilik, tetapi langsung diperlakukan sebagai setoran
modal. Gaji & honorarium dr. Maulid harus dipotong pajak Rp200.000.
20/03 Beban gaji & honorarium Rp4.000.000
Utang pajak penghasilan karyawan Rp 200.000
Modal, dr. Maulid Rp3.800.000
Sesuai dengan kelaziman yang berlaku di banyak praktik, laba/rugi yang
dihasilkan selama satu periode akan dipindahkan ke akun Modal melalui
pencatatan penutup. Sebenarnya dr. Maulid mengharapkan untuk membentuk
akun khusus yang disebut akun Laba ditahan untuk menampung laba/rugi yang
dihasilkan dari tahun ke tahun. Namun demikian, sejauh ini dr. Maulid masih
perlu berkonsultasi dengan akuntan yang kompeten.
(m) Akun Prive, dr. Maulid. Akun ini dibentuk untuk mengetahui besaran
pengambilan dana oleh dr. Maulid sebagai pemilik dan kerabatnya selama periode
tertentu. Penting Sehat membentuk akun Prive ini dengan pertimbangan bahwa
dalam beberapa kesempatan dr. Maulid dan kerabatnya juga memanfaatkan jasa
kesehatan yang ditawarkan Penting Sehat, dan dr. Maulid kadangkala menggunakan
dana perusahaan untuk kepentingan pribadi. Hal ini dianggap lumrah terjadi,
terutama karena Penting Sehat merupakan perusahaan perorangan.
Ilustrasi M: 29 Agustus Penting Sehat melakukan uji laboratorium senilai
Rp8.000.000 ke beberapa kerabat dan keluarga dr. Maulid. Sesuai
kesepakatan, mereka hanya membayar tunai Rp2.000.000, dan selisihnya
tidak diperlakukan sebagai transaksi kredit, tetapi diperlakukan sebagai
penyerahan dana ke pemilik, yaitu dr. Maulid.
29/08 Kas di bank Rp2.000.000
Prive, dr. Maulid Rp6.000.000
Penghasilan laboratorium Rp8.000.000
DR. SONY WARSONO – BIN – HARDONO 9