Page 133 - EMODUL TEKNIK KENDALI DIGITAL FT
P. 133

Universitas Negeri Makassar           120









                               Penggunaan infra merah sebagai media transmisi data mulai diaplikasikan pada berbagai

                        perlatan seperti televisi, handphone sampai pada transfer data pada PC. Media infra merah ini dapat

                        digunakan baik untuk kontrol aplikasi lain maupun transmisi data.
                           •  Cahaya infra merah

                               merupakan cahaya yang tidak tampak. Jika dilihat dengan dengan spektroskop cahaya maka

                        radiasi cahaya infra merah akan nampak pada spektrum elektromagnet dengan panjang gelombang
                        di  atas  panjang  gelombang  cahaya  merah.  Dengan  panjang  gelombang  ini  maka cahaya  infra

                        merah ini  akan  tidak  tampak  oleh  mata  namun  radiasi  panas  yang  ditimbulkannya  masih
                        terasa/dideteksi.

                           •  Prinsip Kerja Remote Infra Merah

                           Semua remote kontrol  menggunakan transmisi sinyal infra merah yang dimodulasi dengan
                        sinyal carrier dengan frekuensi tertentu yaitu pada frekuensi 30KHz sampai 40KHz.   Sinyal yang

                        dipancarkan oleh transmitter diteria oleh receiver infra merah dan kemudian didecodekan sebagai
                        sebuah paket data biner.

                           •  Transmitter Infra Merah

                           Infra merah dapat digunakan baik untuk memancarkan data maupun sinyal sura. Keduanya
                        membutuhkan sinyal  carrier untuk  membawa sinyal  data maupun sinyal  suara tersebut  hingga

                        sampai pada receiver.

                           •  Penerima Infra Merah
                           Untuk aplikasi jarak jauh maka perlu adanya pengumpulan sinar termodulasi yang lemah.   Hal

                        ini  bisa  dilakukan  dengan  menggunakan  photodioda  yang  sudah  mempunyai  semacam  lensa
                        cembung  yang  akan  mengumpulkan  sinar  termodulasi  tersebut.  Biasanya  menggunakan  lensa

                        tambahan yang dinamakan dengan lensa FRESNEL yang terbuat dari bahan plastik dan kemudian
                        diumpankan ke photodioda dengan jarak tertentu pada fokus lensa FRESNEL ini.







                        1.  Sediakan Alat dan Bahan

                               Alat

                                  •  Laptop/PC
                               Bahan

                                  •  Proteus Professional

                                  •  Aplikasi Arduino (Sketch)
                        2.  Buat laporan dengan Judul Praktikum “Kendali Digital Berbasis Media Infrared ”

                        3.  Buat langkah kerja cara program arduino dan cara menjalankannya

                        4.  Deskripsikan setiap proses yang anda lakukan disertai dengan gambar



                  TEKNIK KENDALI DIGITAL | UNM
   128   129   130   131   132   133   134   135   136   137   138