Page 25 - E-MODUL MATERI ZAT ADIKTIF BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING
P. 25

Tabel Kandungan Bahan Kimia dalam Rokok dan Efek Sampingnya
                               Bahan Kimia                               Akibat

                           Karbon Monoksida       1.  Mengurangi  jumlah  oksigen  yang  dapat  diikat

                                                     oleh darah

                                                  2. Menghalangi transportasi oksigen dalam tubuh
                           Nikotin                1.Mengakibatkan darah mudah menggumpal

                                                   2.Menyebabkan  kecanduan  3.  Merusak  jaringan

                                                     otak
                           Tar                    1.Meningkatkan  produksi  dahak/lendir  di  paru-

                                                    paru

                                                  2. Menyebabkan kanker paru-paru
                                                  3. Merusak sel paru-paru

                           Zat iritan             1.Mengakibatkan batuk

                                                  2. Mengiritasi paru-paru

                                                  3. Menyebabkan kanker paru-paru

                           Zat Karsinogen         Memicu pertumbuhan sel kanker dalam tubuh



                        3) Kafein

                                Kafein  merupakan  zat  yang  secara  alami  terdapat  dalam  kopi.

                           Tahukah  kamu,  selain  ditemukan  dalam  kopi,  kafein  juga  ditemukan

                           pada  teh  dan  dikenal  dengan  nama  theine namun  kadarnya  tidak
                           sebanyak kafein dalam kopi. Meskipun kafein merupakan zat psikoaktif,

                           namun  tidak  ada  larangan  dalam  penggunaannya.  Umumnya  kopi
                           dikonsumsi  dengan  tujuan  agar  tidak  mengantuk.  Hal  ini  disebabkan

                           karena  kafein  merupakan  stimulus  yang  mampu  meningkatkan  kerja

                           otak.  Mengonsumsi  kopi  tidak  dilarang,  tetapi  tidak  dianjurkan  untuk
                           dikonsumsi secara berlebihan.

                                                                                       1












                                                            E-Modul Berbasis Problem Based Learning             17
   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30