Page 63 - Kisah Abu Nawas 1001 Malam
P. 63

17


                          Ketenangan Hati



                    Sudan  lama  Abu nawas  tidak  dipanggil  ke  istana  untuk
             menghadap Baginda. Abunawas juga sudah lama tidak muncul
             di  kedai  teh.  Kawan-kawan  Abunawas  banyak  yang  merasa
             kurang  bergairah  tanpa  kehadiran  Abu  nawas.  Tentu  saja
             keadaan  kedai  tak  semarak  karena  Abu  nawas  si  pemicu  tawa
             tidak ada.

                    Suatu hari ada seorang laki-laki setengah baya ke kedai
             teh  menanyakan  Abu  nawas.  la  mengeluh  bahwa  ia  tidak
             menemukan jalan keluar dari rnasalah pelik yang dihadapi.

                    Salah  seorang  teman  Abunawas  ingin  mencoba
             menolong.

                    "Cobalah  utarakan  kesulitanmu  kepadaku  barang-kali
             aku bisa membantu.”  kata kawan Abunawas.

                    "Baiklah.  Aku  mempunyai  rumah  yang  amat  sempit.
             Sedangkan  aku  tinggal  bersama  istri  dan  kedelapan  anak-
             anakku.  Rumah  itu  kami  rasakan  terlalu  sempit  sehingga  kami
             tidak  merasa  bahagia.”    kata  orang  itu  membeberkan
             kesulitannya.

                    Kawan  Abunawas  tidak  mampu  memberikan  jalan
             keluar,  juga  yang  lainnya.  Sehingga  mereka  menyarankan  agar
             orang itu pergi menemui Abunawas di rumahnya saja.

                    Orang itu pun pergi ke rumah Abunawas. Dan kebetulan
             Abu  Nawas  sedang  mengaji.  Setelah  mengutarakan  kesulitan
             yang sedang dialami, Abunawas bertanya kepada orang itu.

                    "Punyakah engkau seekor domba?"


                                          62
     aDef                                               Abu Nawas Sang Penggeli Hati
   58   59   60   61   62   63   64   65   66   67   68