Page 184 - IPAS BG KLS 6
P. 184
1. Sampaikan kepada peserta didik bahwa mereka akan menjelajahi tata
surya dan mampir ke stasiun antariksa di masing-masing planet. Mereka
akan mencari tahu informasi mengenai planet tersebut.
Tips:
Untuk menambah keseruan, tambahkan permainan peran/cerita.
Misal, anak-anak berperan sebagai astronaut yang mempunyai
misi mempelajari planet di tata surya, alien yang ingin mencari
tempat tinggal, dan sebagainya.
2. Bagikan Lembar Kerja 5.3 kepada masing-masing peserta didik. Jelaskan
bagaimana cara pengisiannya sebelum memulai.
Tips:
• Pastikan peserta didik sudah mengerti tujuan dan instruksi
sebelum dipersilakan berpencar ke setiap stasiun.
• Saat peserta didik berkegiatan, berkelilinglah untuk
memastikan peserta didik melakukan sesuai instruksi.
Bimbinglah peserta didik yang kesulitan mencari stasiun atau
membutuhkan bimbingan dalam menulis hasil penelusuran
di lembar kerja.
• Buatlah kesepakatan waktu kapan peserta didik perlu
berkumpul lagi di kelas.
3. Arahkan juga peserta didik untuk melengkapi data planet dengan mencari
di data di Buku Siswa (bagian Belajar Lebih Lanjut atau infografis).
Lakukan Bersama
Persiapan sebelum Kegiatan
Tempel foto dan Kartu Stasiun Antariksa di depan kelas sehingga bisa dilihat
kembali oleh peserta didik.
174 Buku Panduan Guru Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial untuk SD/MI Kelas VI