Page 27 - MODUL AJAR KELOMPOK 6-e learning
P. 27
Bahkan dalam salah satu kesempatan Rasulullah pernah menikahkan
seorang laki-laki dengan hafalan al-Qur’an yang ia miliki, setelah sebelumnya
ia tak mampu menghadirkan benda apapun untuk dijadikan mahar. Rasulullah
sampaikan pada lakik-laki tersebut.
Artinya: “Aku telah menikahkanmu dengan hafalan al-Qur’anmu.” (H.R.
Bukhari Muslim)
(Gambar 3. Mahar)
3. Macam-macam mahar
Jenis mahar ada dua, yaitu:
a. Mahar Musamma yaitu mahar yang jenis dan jumlahnya disebutkan saat
akad nikah berlangsung.
b. Mahar Mitsil yaitu mahar yang jenis atau kadarnya diukur sepadan
dengan mahar yang pernah diterima oleh anggota keluarga atau tetangga
terdekat kala mereka melangsungkan akad nikah dengan melihat status
sosial, umur, kecantikan, gadis atau janda.
4. Cara membayar mahar
Pembayaran mahar dapat dilaksanakan secara kontan atau dihutang. Apabila
kontan maka dapat dibayarkan sebelum dan sesudah nikah. Apabila pembayaran
dihutang, maka teknis pembayaran mahar sebagaimana berikut
Wajib dibayar seluruhnya, apabila suami sudah melakukan hubungan
dengan istrinya, atau salah satu dari pasangan suami istri meninggal dunia
walaupun keduanya belum pernah melakukan hubungan suami istri sekali pun.
Wajib dibayar separoh, apabila mahar telah disebut pada waktu akad dan suami
telah mencerai istri sebelum ia dicampuri. Apabila mahar tidak disebut dalam
akad nikah, maka suami hanya wajib memberikan mut’ah.
Hal ini sebagaimana ditegaskan dalam firman Allah berikut:
21