Page 56 - E-Modul Bahasa Indonesia
P. 56

AKTIVITAS 5
                                              PEMBAGIAN KELOMPOK


                 Dimensi Profil Pelajar Pancasila yang Dikembangkan

                 Berkebinekaan Global dan Bernalar Kritis

                 Waktu
                 2 Jam Pelajaran

                 Peran Guru

                 Pendamping dan Fasilitator
                 Tujuan Kegiatan

                 Peserta didik membentuk kelompok untuk membagi tugas

                 Gambaran Kegiatan
                    1.  Guru memimpin diskusi pembentukan kelompok di dalam kelas
                    2.  Peserta didik membentuk kelompok berdasarkan arahan dari guru
                    3.  Guru memberikan penilaian kepada peserta didik menggunakan aplikasi Sip Plima
                    4.  Peserta didik memberikan penilaian kepada teman sekelas menggunakan link
                        berikut: bit.ly/Peserta didikP5




               Pelaksanaan
               Setelah mendapatkan konsep kebhinekaan pada aktivitas sebelumnya, peserta didik diarahkan
               untuk berdiskusi membentuk kelompok. Pada sesi ini, peserta didik yang telah mengetahui
               beragamnya budaya bangsa, diajak untuk memilih dan menggali informasi lebih dalam lagi
               dari salah satu provinsi yang ada di Indonesia. Mereka akan bermain peran menjadi pribadi
               lain yang berbeda dengan budayanya sendiri. Adapun langkah-langkah pelaksanaan aktivitas
               ini sebagai berikut.
                   1.  Pembelajaran proyek kali ini, setiap kelas dibagi menjadi tiga kelompok dengan
                       anggota masing-masing 12 anak.
                   2.  Setiap kelompok akan memilih 1 provinsi untuk disajikan dalam acara puncak, yaitu
                       gelar karya.
                   3.  Setiap kelompok dibentuk berdasarkan kondisi peserta didik yang heterogen.
                   4.  Guru mengarahkan peserta didik untuk tidak saling membeda-bedakan dalam
                       pembentukan kelompok.
                   5.  Setelah kelompok terbentuk, guru menjelaskan bahwa setiap kelompok akan memiliki
                       tugas yang berbeda.





                                                          Bahasa Indonesia SMA/MA Kelas X |              55
   51   52   53   54   55   56   57   58   59   60   61