Page 7 - Modul-pai x_Neat
P. 7

KEGIATAN BELAJAR


                                                  MEYAKINI BAHWA AGAMA MENGAJARKAN

                                      TOLERANSI,KERUKUNAN, DAN MENGHINDARI DIRI DARI TINDAK
                                              KEKERASAN SERTA MENJAUHI PERGAULAN BEBAS



                     A.  Tujuan Pembelajaran

                        Setelah menyelesaikan pokok bahasan ini diharapkan:

                         1.  peserta  didik  diharapkan  mampu  dan  memahamai  sikap  toleransi,  rukun  dan
                             menghindarkan diri dari tidak kekerasan.sebagai impelementasi dari Q.S. Yunus: 40–
                             41, Al maidah 32, serta menjauhi pergaulan bebas sebagai pengamalan Q.S. Al Isra 32,
                             An Nur ayat; 2 dan hadits terkait.

                         2.  Peserta  didik  mengemukakan  sikap  toleran,  rukun  dan  menghindarakan  diri  dari
                             kekerasan sebagai implementasi dari QS. Yunus :40- 41, Al maidah: 32, serta menjauhi
                             pergaulan bebas sebagai pengamalan QS. Al-isra: 32, An-nurdan hadits terkait

                     B.  Uraian Materi.

                        1.  Toleransi dan Kerukunan Umat Beragama

                                    Kerukunan  beragama  di  tengah  keanekaragaman  budaya  merupakan  aset
                             dalam kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia. Dalam perjalanan sejarah
                             bangsa,  Pancasila  telah  teruji  sebagai  alternatif  yang  paling  tepat  untuk
                             mempersatukan masyarakat Indonesia yang sangat majemuk di bawah suatu tatanan
                             yang  inklusif  dan  demokratis.  Berbagai  macam  kendala  sering  kita  hadapi  dalam
                             mensukseskan kerukunan antar umat beragama di Indonesia, dari luar maupun dalam
                             negeri kita sendiri. Namun dengan kendala tersebut warga Indonesia selalu optimis,
                             bahwa  dengan  banyaknya  agama  yang  ada  di  Indonesia,  maka  banyak  pula  solusi
                             untuk menghadapi kendala-kendala tersebut. Keharmonisan dalam komunikasi antar
                             sesama penganut agama adalah tujuan dari kerukunan beragama, agar terciptakan
                             masyarakat yang bebas dari ancaman, kekerasan hingga konflik agama.

                                    Kerukunan umat beragama adalah suatu bentuk sosialisasi yang damai dan
                             tercipta berkat adanya toleransi agama. Toleransi agama adalah suatu sikap saling
                             pengertian dan menghargai tanpa adanya diskriminasi dalam hal apapun, khususnya
                             dalam masalah agama. Kerukunan umat beragama adalah hal yang sangat penting
                             untuk mencapai sebuah kesejahteraan hidup di negeri ini. Seperti yang kita ketahui,
                             Indonesia memiliki keragaman yang begitu banyak. Tak hanya masalah adat istiadat
                             atau budaya seni, tapi juga termasuk agama. Walau mayoritas penduduk Indonesia
                             memeluk  agama  Islam,  ada  beberapa  agama  lain  yang  juga  dianut  penduduk  ini.

                             Kristen, Khatolik, Hindu, Budha dan Konghucu adalah contoh agama

                                                                2
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12