Page 22 - SISTEM REPRODUKSI
P. 22
DIAPHRAGM
Kontrasepsi diaphragma adalah metode penghalang dari pengendalian kelahiran . Ini
cukup efektif, dengan tingkat kegagalan satu tahun sekitar 12% dengan penggunaan
biasa. Itu ditempatkan di atas leher rahim dengan spermisida sebelum berhubungan
seks dan dibiarkan di tempat selama setidaknya enam jam setelah berhubungan seks.
Pemasangan oleh penyedia layanan kesehatan umumnya diperlukan.
C A R A K E R J A
Diafragma yang diletakkan di dalam vagina akan mencegah sperma memasuki
rahim
C A R A P A K A I
Diafragma dimasukkan ke dalam vagina untuk menutupi mulut rahim agar
tidak dapat ditembus oleh sperma. Kamu dapat memasangnya tepat saat
hendak berhubungan intim atau beberapa jam sebelumnya. Biarkan
diafragma di dalam vagina minimal 6 jam dan maksimal 24 jam setelah kamu
berhubungan intim. Untuk meningkatkan efektivitas penggunaan diafragma,
kamu dianjurkan untuk mengisi atau mengolesi lingkaran diafragma dengan
spermisida
K E L E B I H A N D A N K E K U R A N G A N
+Tidak terpengaruh oleh penggunaan obat lain
+Dapat digunakan oleh ibu menyusui +Tidak mengandung hormon
-Jika lupa dan membiarkannya berada di dalam vagina selama lebih
dari 24 jam, pemakai berisiko mengalami toxic shock syndrome
Page 18.