Page 8 - Materi Ajar RPP 3
P. 8

laktat tersebut diantaranya adalah Lactobacillus plantarum, Streptococcus lactis dan jenis
               fungi seperti  Aspergilus  niger,  Aspergilus  oryzue.  Manfaat  probiotik  sebagai bahan aditif
               ditunjukkan dengan meningkatnya ketersediaan lemak dan protein bagi ternak, selain itu
               probiotik juga meningkatkan kandungan vitamin B kompleks melalui fermentasi makanan

                       Pada  dasarnya  proses  fermentasi  dapat  berjalan  secara  alami,  namun  hasilnya
               tidak   optimal,   karena   tercemar     bakteri   pembusuk.     Oleh karena itu  perlu ditanam
               bakteri  fermentasi  yang  berasal  dari  biakan  murni,  agar lebih  mampu  bersaing  dengan
               bakteri  pembusuk  dan  silase  yang  dihasilkan  lebih  sempurna.  Proses  fermentasi  juga
               memerlukan  starter  untuk  merangsang  perkembangan  bakteri  asam  laktat.  Starter  bisa
               berupa tetes tebu (molasses) atau gula pasir, atau bahan   lain sebagai sumber karbohidrat
               yang  mudah  dicerna.  Untuk  memperluas  pemahaman  maka  dapat  klik  link  berikut  ini
               https://docs.google.com/document/d/14c7zBV44z7nMy-lBmWU5W-
               ewh4noN56y/edit?usp=sharing&ouid=114630475032385339756&rtpof=true&sd=true
   3   4   5   6   7   8   9