Page 12 - Modul Revisian_4 Syaidah_ok_Neat
P. 12
karena membeli bahan-bahan dalam jumlah yang lebih besar dari jumlah yang
dibutuhkan pada saat itu. Jadi jenis persediaan ini, digunakan untuk menamai
bahan-bahan yang dipesan dalam jumlah banyak dan digunakan secara teratur.
Working stock biasanya berupa bahan yang langsung digunakan dalam
produksi. Bisa juga bahan ini merupakan bagian dari sejumlah proses regular
dalam produksi barang.
7. Decoupling inventory
Merupakan jumlah item yang disimpan sebagai cadangan untuk diproses oleh
mesin lain jika mesin sebelumnya gagal menghasilkan output biasanya. Dalam
industry manufaktur, biasanya terdapat lebih dari satu mesin untuk memproses
bahan baku menjadi barang jadi. Decoupling inventory merupakan barang-
barang yang disimpan sebagai cadangan untuk diproses oleh mesin lain jika
mesin sebelumnya gagal memproses barang.
8. Persediaan transit
Jenis persediaan ini merupakan barang-barang yang sedang dipindahkan dari
satu lokasi ke lokasi lain. Misalnya, bahan baku yang diangkut ke pabrik
dengan moda transportasi atau barang jadi yang diangkut dari gudang ke
penyimpanan ke toko.
C. Kepemilikan Persediaan
Sebagai pedoman umum, barang yang masuk sebagai persediaan adalah
barang yang benar-benar dimiliki oleh perusahaan tanpa memandang lokasi
persediaan tersebut. Masalah yang mungkin terjadi pada akhir periode dalam
rangka menentukan status kepemilikan persediaan, yakni antara lain:
Barang dalam perjalanan (Goods in transit) Masalah yang timbul apabila
barang masih dalam perjalanan adalah sulitnya menentukan apakah barang
tersebut masih menjadi hak milik penjual atau sudah menjadi hak milik
pembeli. Untuk mengatasi hal ini, maka dua syarat penyerahan barang
digunakan sebagai dasar penentuan, yaitu FOB Shipping Point atau FOB
Destination.
Akuntansi Keuangan 11