Page 47 - One Day Khatam Qur'an
P. 47
One Day Khatam Quran
sinya dengan tugas dan tanggung jawab kita sebagai pelayan masyarakat di
PLN.
Kegiatan ini sejatinya adalah bentuk pembinaan spiritual yang memili-
ki korelasi sangat erat dengan peningkatan integritas, kedisiplinan, dan etos
kerja kita di lingkungan PLN UID Jawa Tengah dan D.I. Yogyakarta. Ketika spir-
itualitas kita meningkat, maka ketenangan, kebijaksanaan dalam mengambil
keputusan, dan semangat kerja pun akan ikut tumbuh dan berkembang.
Kami sangat mengapresiasi inisiatif mulia ini, yang digagas oleh Bapak
General Manager PLN UID Jateng dan D.I. Yogyakarta, seorang pemimpin
yang tidak hanya bijak, tetapi juga memberikan teladan melalui kegiatan-ke-
giatan positif yang membangun semangat dan karakter seluruh jajaran. Beli-
aulah yang telah membuka ruang bagi kita semua untuk terus tumbuh, tidak
hanya secara profesional, tetapi juga secara spiritual.
Saya pribadi mengakui, pada awalnya menjalani kegiatan ini terasa cukup
berat. Namun seiring waktu, saya mulai merasakan perubahan dalam diri.
Saya menjadi lebih tenang, lebih yakin dalam mengambil keputusan, dan
lebih bersemangat untuk menjaga rutinitas membaca Al-Qur’an di sela-sela
kesibukan pekerjaan. Bahkan, membaca Al-Qur’an kini terasa candu—me-
nenangkan dan menumbuhkan kecintaan yang terus bertambah.
Semoga Allah SWT senantiasa menjaga keistiqamahan kita dalam ke-
baikan ini, dan semoga kegiatan ODKQ dapat terus berjalan dengan konsisten
dan memberikan dampak positif yang luas bagi seluruh insan PLN.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Imam Asrori
(Senior Manager Perencanaan PLN UID Jateng & D.I. Yogyakarta)
Dari Keterpaksaan Menjadi Kebiasaan yang Menenangkan
Assalamu’alaikum Warohmatullahi Wabarokatuh
Alhamdulillāhi Rabbil ‘Ālamīn. Segala puji hanya milik Allah SWT yang tel-
33

