Page 7 - Renungan El Bethel - Januari 2024
P. 7
N
S
AA
E
ETI
K
KESETIAAN
“Banyak orang menyebut diri baik hati, tetapi orang yang setia, siapakah menemukannya?”
- Amsal 20:6 TB
Bacaan: Amsal 20:6
esetiaan adalah sebuah nilai yang harus dimiliki setiap orang percaya untuk dapat mengikut
Tuhan hingga di garis akhir, tanpa setia tidak ada seorang pun dapat mengikut Tuhan hingga
Kgaris akhir, karena dalam kata setia ini memerlukan kekonsistenan yang tinggi dan ketekunan
yang besar untuk dapat menyelesaikannya. Ada 3 nilai dasar yang harus di miliki benar ada dalam hidup
setiap orang percaya yang mau mengikut Tuhan dan mendapat kemenangan hingga garis akhir yaitu
terpanggil, dipilih, dan setia seperti tertulis dalam Wahyu 17:14b “Mereka bersama-sama dengan Dia juga
akan menang, yaitu mereka yang terpanggil, yang telah dipilih dan yang setia”.
Sering kali banyak orang mengikut Tuhan hanya puas dan berhenti di fase terpanggil dan dipilih saja
namun tidak mau ada di fase setia, padahal di fase inilah yang paling penting dalam iman Kristen karena
di fase inilah setiap iman Kristen akan diuji dan yang akan menentukan apakah ia akan semakin murni
seperti emas malah sebaliknya. Maka itu sangat penting bagi kita untuk setia bahkan dalam hal kecil pun,
karena kesetiaan yang akan membawa hidup iman kristen selalu naik ke level yang lebih tinggi.
Seperti dalam Lukas 16:10 “Barangsiapa setia dalam perkara kecil, ia setia juga dalam perkara-perkara besar.
Dan barangsiapa tidak benar dalam perkara-perkara kecil, ia tidak benar juga dalam perkara-perkara
besar”. Kesetiaan seperti membangun pondasi yang benar dan murni seperti emas yang menjadikan
kita tahan uji agar selalu mengikut Yesus. “Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan,
sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada
barangsiapa yang mengasihi Dia”(Yakobus 1:12).
PERENUNGAN :
Kesetiaan seperti membangun pondasi yang benar, murni seperti emas yang akan selalu membawa
hidup iman Kristen naik level agar selalu mengiring Yesus hingga garis akhir.
DOA :
“Bapa kami bersyukur ketika kami masih mau mengiring-Mu sampai hari ini, ampuni kami yang seringkali
masih tidak setia kepada-Mu dan berikanlah kami hati yang baru untuk selalu mengasihi-Mu serta ajarilah
kami untuk selalu mengiring-Mu, di dalam nama Tuhan Yesus, Amin”.
(Daniel G) JUMAT
JUMAT
5 JANUARI 2024