Page 126 - KM PPKN-BS-KLS-IX
P. 126
3. Budaya
Indonesia merupakan negara yang memiliki aneka ragam budaya. Sering pula
dinyatakan bahwa kita bertanggung jawab untuk menjaga nilai-nilai budaya
di Indonesia. Di Indonesia memang ada banyak nilai budaya yang berasal dari
suku-suku berbeda. Setiap suku memiliki nilai-nilai budaya yang masih dijaga
dan dilestarikan.
Koentjaraningrat (2009), antropolog menyebutkan bahwa ”Budaya
berasal dari kata buddhayah. Budaya adalah daya dari budi yang berupa cipta,
rasa, dan karsa”. Sosiolog terkemuka Indonesia, yaitu Selo Soemardjan dan
Sulaiman Soemardi menjelaskan ”Budaya merupakan karya, rasa, dan cipta
masyarakat”. Karya terkait dengan teknologi dan kebudayaan kebendaan atau
kebudayaan jasmani yang diperlukan untuk kepentingan masyarakat. Rasa
terkait dengan nilai-nilai sosial yang diperlukan untuk mengatur masalah-
masalah kemasyarakatan. Sementara itu, cipta terkait dengan kemampuan
dalam masyarakat.
Budaya merupakan sesuatu yang diciptakan oleh manusia, baik berupa
pemikiran maupun hasil karya berbentuk materi. Sementara itu, dalam
kehidupan sehari-hari terdapat nilai-nilai budaya. Menurut Koentjaraningrat
(2009), nilai-nilai budaya memiliki fungsi sebagai pedoman yang memberi arah
dan orientasi dalam kehidupan masyarakat. Dalam Undang-Undang Dasar
Republik Indonesia Tahun 1945 disampaikan pada pasal 32 sebagai berikut.
(1) Negara memajukan kebudayaan nasional Indonesia di tengah peradaban
dunia dengan menjamin kebebasan masyarakat dalam memelihara dan
mengembangkan nilai-nilai budayanya.
(2) Negara menghormati dan memelihara bahasa daerah sebagai kekayaan
budaya nasional.
Gambar 4.1 Tokoh-tokoh bangsa
di Istana Negara
mengenakan pakaian tradisional
Indonesia
Sumber: Agus Suparto (Biro Pers Setpres)/
Detik.com (2017)
112 Pendidikan Pancasila untuk SMP/MTs Kelas IX