Page 34 - B Yunita 12
P. 34
Rute jalan dari P ke A melalui B dan menuju Q ditulis: P – A – B – Q.
Kemudian dihitung banyaknya jalan dari gambar di atas.
P – A – B – Q = 3C1 × 1 × 1 = 3 × 1 × 1 = 3
P – A – C – Q = 3C1 × 3C1 × 3C1 = 3 × 3 × 3 = 27
P – D – C – Q = 3C2 × 1 × 3C2 = 3 × 1 × 3 = 9
P – D – E – Q = 3C2 × 1 × 5C1 = 3 × 1 × 5 = 15
P – F – Q = 1 × 6C1 = 1 × 6 = 6
Jadi, banyaknya jalan terpendek dari P ke Q adalah 3 + 27 + 9 + 15 + 6 = 60
cara.
5. Guru memberikan penguatan terkait kegiatan Ayo Berpikir Kritis dengan
menunjukkan perhitungan yang sesuai. Berikut ditunjukkan catatan yang dapat
digunakan oleh Guru.
Kunjungi tautan berikut untuk memahami dan belajar terkait permutasi dan
kombinasi.
Petunjuk
Guru dapat menggunakan petunjuk berikut dalam memberikan bimbingan kepada
siswa
Pada tautan 1
1. Gunakan tautan 1: https://tiny.one/permutasikombinasi untuk belajar dan
memahami lebih lanjut terkait materi permutasi dan kombinasi.
2. Baca dan pahami dengan baik.
Pada tautan 2
1. Gunakan tautan 2: https://tinyurl.com/permutasikombinasi1 untuk mengetahui
hasil dari permutasi dan kombinasi.
2. Pada bagian permutasi di tautan tersebut, kalian dapat menentukan hasil dari
permutasi dengan menggerakkan titik (sleder) atau mengetikkan nilai n dan nilai
r pada kolom yang disediakan.
3. Pada bagian kombinasi di tautan tersebut, kalian dapat menentukan hasil dari
kombinasi dengan menggerakkan titik (sleder) atau mengetikkan nilai n dan nilai
r pada kolom yang disediakan.
Guru mengajak siswa untuk memperhatikan ilustrasi gambar terkait permasalahan
kombinasi pengulangan. Guru memberikan stimulus dan mengajak siswa berpikir
dalam menentukan banyak kemungkinan susunan bola yang dapat ditempatkan
dalam tempat bola berbentuk silinder. Kegiatan ini bertujuan untuk menggali dan
meningkatkan rasa ingin tahu siswa dalam menentukan kombinasi.